Bupati Bondowoso Awali Kunker di Kecamatan Grujugan



BONDOWOSO, SMN - Dari 23 kecamatan di wilayah Kabupaten Bondowoso yang menjadi tujuan pertama kunjungan kerja (Kunker) Bupati Bondowoso adalah Kecamatan Grujugan.

Awal tahun 2014 ini Kecamatan Grujugan dipilih Bupati Bondowoso menjadi tujuan awal kunkernya. Kunjungan kerja ini dilakukan untuk melihat hasil pembangunan serta mendengar langsung aspirasi masyarakat.

Masyarakat kecamatan Grujugan menyambut antusias kedatangan Bupati di desanya. Seluruh kepala desa se kecamatan Grujugan, para tokoh masyarakat dan tokoh agama menghadiri pertemuan di pendopo Kecamatan Grujugan (22/1/2014).

Bupati menyampaikan perkembangan pembangunan dan capaian kerja Kabupaten Bondowoso, seperti indeks pembangunan manusia, pengentasan kemiskinan dan beberapa program prioritas pembangunan lainnya. Tak hanya itu, pria lulusan Tebu Ireng ini juga memotivasi warga masyarakat agar lebih giat lagi menciptakan inovasi bersama pemerintah.

Selain itu, untuk menyerap aspirasi masyarakat, beberapa Kepala Desa juga menyampaikan aspirasinya. Diantaranya ada yang menanyakan tentang pelayanan kesehatan masyarakat. 

Sementara itu, Kepala Kecamatan Grujugan Drs. Moh Shadik saat acara berlangsung melaporkan seluruh kegiatan pembangunan di desanya, yang sudah dilakukan maupun yang akan dilaksanakan. (yus)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "Bupati Bondowoso Awali Kunker di Kecamatan Grujugan"


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA