Warga Berbondong-bondong Sambut Pawai Mobil Hias



BONDOWOSO, SMN - Puluhan kendaraan yang di hias indah turut memeriahkan pawai mobil hias dalam rangka memperingati hari kemerdekaan RI ke 68 sekaligus peringatan Hari Jadi Bondowoso ke-194. Selain mobil hias, pawai diikuti oleh pertunjukan seni musik dan atraksi-atraksi.
Tujuan dilaksanakannya pawai mobil hias yaitu untuk mengaktualisasikan, memberikan hiburan bagi masyarakat dan menginformasikan hasil pembangunan yang telah dicapai Pemkab Bondowoso agar masyarakat terus berpartisipasi dalam pembangunan. Hal itu dikatakan oleh Endang Hardijanti, Ketua Pelaksana, sebelum melepas peserta.

Semua penyajian mulai dari pawai ini, itu dimaksudkan agar menumbuhkan rasa optimisme masyarakat dan untuk memajukan Bondowoso ke depan yang lebih baik.
Sementara peserta dari SKPD dengan mobil hiasnya menonjolkan ciri khas dan melambangkan fungsi tiap-tiap SKPD. Mereka didukung peserta berjalan kaki dengan jumlah tak lebih dari 20 orang. Kemudian, dilanjutkan peserta dari sekolah, kelompok, perbankan dan warga.
Pelepasan puluhan peserta pawai mendapat sambutan hangat ribuan masyarakat Bondowoso dengan memadati ruas-ruas jalan yang di lalui peserta pawai. (yus/tek)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "Warga Berbondong-bondong Sambut Pawai Mobil Hias"


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA