Bupati dan Wakil Bupati Kapuas Kunker Ke Kapuas Hulu
Posted in |
KUALA
KAPUAS, SMN - Usai menghadiri pembukaan Pekan
Daerah (Peda) X Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) se-Kalimantan Tengah, yang
dibuka oleh, Gubernur Kalimantan Tengah Agustin Teras Narang, SH di halaman
kantor Camat Tewah, Kabupaten Gunung Mas, Bupati Kapuas Ir Ben Brahim S Bahat
MM,MT beserta Ny Ary Egahni Ben Bahat SH, Wakil Bupati Kapuas Ir H
Muhajirin MP beserta Ny Dra Hj Noor Afiati M.Pd dan rombongan melanjutkan
Kunjungen Kerja (Kunker) ke Kapuas Hulu dan Mandau Talawang.Senin (24/6).
Tiba
di desa Tangirang Bupati berserta rombongan meresmikan proyek PNPM Mandiri.
Serta menyaksikan peresmian TK/PAUD Tangirang oleh Ketua TP PKK Kab Kapuas.
Turut serta juga dalam rombongan kunker tersebut Komandan Kodim 1011 Klk Letkol
Amin Taufik beserta Ketua Persit, Wakapolres Kapuas dan sejumlah Kepala SKPD.
Usai
meresmikan sejumlah proyek di Tangirang, Bupati Kapuas beserta rombongan menuju
Sei Hanyo dan disambut meriah dengan upacara adat potong pantan, sebagaimana hal
yang sama dilakukan oleh masyarakat desa Tangirang yang berlanjut dengan acara
hasupa hasundau.
Drs
Ajeng MSi Camat yang didampingi Tripika Kec Kapuas Hulu sampaikan selamat
datang kepada Bupati, Wakil Bupati, Komandan Kodim 1011 Klk masing-masing
beserta isteri, Wakapolres Kapuas, anggota DPRD serta sejumlah Kepala SKPD dan
Pengurus TP PKK Kabupaten Kapuas, seraya laporkan tentang potensi dan situasi
kecamatan yang dipimpinnya.
Selain
meresmikan dua desa Dirung Koram dan Mampai Jaya sebagai desa definitif, Bupati
Ben Brahim S Bahat yang akrab dipanggil Pak Ben juga menyerahkan bantuan yakni,
berupa sepuluh ekor sapi kepada kelompok tani di kec Kapuas Hulu. Dan peralatan
kelompok usaha kegiatan PM2L desa Tumbang Bukoi.
Dalam
acara hasupa hasundau yang dipandunya, Pak Ben juga sampaikan ucapan terima
kasih atas dukungan masyarakat Kapuas Hulu sehingga dapat meng hantarkan
pasangan Benjirin sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kapuas 2013-2018 untuk
melayani masyarakat kabupaten Kapuas yang disambut sangat antusias oleh ribuan
masyarakat yang memadati halaman guest house Pemkab Kapuas di Sei Hanyo.
Benjirin
dengan seksama simak usulan, keluhan dan saran masyarakatnya, mulai dari
infrastruktur jalan dan jembatan dalam kota Sei Hanyo, ke Timpah, Kuala Kurun
dan daerah terdekat, bupati langsung instruksikan kadis PU untuk memulainya
pada TA 2014 proyek multiyears sehingga harapan masyarakat untuk angkut hasil
pertanian, perkebunan dan transportasi menjadi lancar. Demikian pula bidang
pertanian, perikanan, perkebunan dan kehutanan yang dijawab langsung oleh wakil
bupati Muhajirin, seraya perkenalkan Kadis Pertanian, Kadis Perikanan, Kadis
Peternakan yang selalu setia dampingi kunker.
Terkait
usulan PGRI Kapuas Hulu Siden tentang tunjangan guru terpencil, pengangkatan
dan pemberian tunjangan daerah guru honorer, pembangunan dan perbaikan rujab
kepsek dan guru, dan PKBM, Bupati langsung instruksikan Dinas Pendidikan
mendatanya sehingga pelaksanaannya tepat sasaran, serta perintahkan camat
Kapuas Hulu agar koordinasi kepada pengusaha perkebunan dan pertambangan
melalui kegiatan CSR untuk membantu pembangunan fasilitas umum antara lain
gereja, masjid, balai basarah dan lainnya. (Mandau)
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Response to "Bupati dan Wakil Bupati Kapuas Kunker Ke Kapuas Hulu"
Post a Comment