Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Bupati dan Wakil Bupati Probolinggo Periode 2013-2018 Berlangsung Meriah



POBOLINGGO, SMN - Bupati dan Wakil Bupati Probolinggo Rabu (20/02) secara resmi dilantik dan diambil sumpahnya sebagai pertanggung jawaban selaku pejabat, oleh Gubernur Jawa Timur Dr. H. Soekarwo. Di pendopo Kabupaten Probolinggo. Berdasarkan keputusan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia maka HJ. Puput Tantriana Sari. SE, sebagai Bupati dan Drs. H. A. Timbul Prihanjoko. Sebagai Wakil Bupati.

Hadir dalam acara tersebut antara lain Anggota DPR RI, Kapolda Jatim Irjend Pol Drs. Hadiatmoko. SH, Hj. Nina Soekarwo sebagai ketua TP PKK Jatim, Ketua PWNU Jatim KH. Moh. Hasan Mutawakkil Alalloh, sejumlah Kepala Daerah jatim, Ketua DPRD Kabupaten Probolinggo dan seluruh anggotanya, dan yang menjadi meriah dengan hadirnya tujuh ribu undangan termasuk seluruh Pejabat pemerintahan Kabupaten Probolinggo, mulai dari pejabat Forum Pimpinan Daerah, Kepala SKPD, Camat, Kades, dan Tokoh masyarakat.
Pelantikan diawali dengan Sidang Istimewa DPRD Kabupaten Probolinggo yang langsung dipimpin oleh Ketua DPRD H. Ahmad Badawi yang dilanjutkan dengan pembacaan SK Menteri Dalam Negeri oleh Kepala Biro Administrasi Jatim Suprayitno, dan acara dilanjutkan Pengambilan sumpah oleh Gubernur Jawa Timur Dr. H. Soekarwo, serta penandatanganan berita acara pelantikan dan serah terima jabatan.
Gubernur Jawa Timur dalam sambutannya mengharap Bupati dan Wakil Bupati dapat mengemban amanah yang diberikan oleh rakyat. Dan selanjutnya Pakde Karwo Meminta untuk selalu bekerja sama dengan seluruh komponen yang ada di Probolinggo, agar semuanya dapat berjalan dengan baik. (edy)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Bupati dan Wakil Bupati Probolinggo Periode 2013-2018 Berlangsung Meriah "


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA