Tilik Warga, Bupati Temukan Infrastruktur Rusak
Posted in |
PACITAN, SMN - Kondisi
infrastruktur jalan dikabupaten Pacitan ternyata masih banyak membutuhkan
perhatian. Selain karena kondisiya yang mulai rusak, beberapa diantaranya
bahkan belum teraspal atau belum mendapat program pengerasan. Hal inilah yang
nampak dalam perjalanan bupati Pacitan dan rombongan saat melakukan Tilik Warga
di dua wilayah, yakni Desa Mlati Kecamatan Arjosari dan Desa Tinatar Kecamatan
Punung, Rabu 26/09).
Bahkan, saat menuju Desa Tinatar
Kecamatan Punung Rombongan harus melalui medan cukup berat. Untuk menuju
wilayah berbatasan dengan Provinsi Jawa Tengah itu Bupati Indartato dan
rombongan melalui sungai yang telah mengering.
Tidak hanya itu, karena sulitnya
medan jalan, beberapa mobil rombongan harus ditarik dengan tambang oleh
warga agar dapat melintas.
Bupati Pacitan Indartato berharap
melalui kegiatan ini, pihaknya akan tahu kekurangan dan kesulitan warga secara
langsung. Sehingga, pemerintah daerah dapat segera merumuskan permasalahan
untuk dicari penyelesaianya. Apalagi dengan kekuatan anggaran terbatas,
sehingga harus mengedepankan skala prioritas. Kegiatan semacam ini tandas
Bupati, akan terus dilakukan untuk mempercepat program Grindulu Mapan yang
muaranya diharapkan mampu menekan angka kemiskinan.
Sementara itu, Kepala Desa Mlati Kamid
mengaku, dengan adanya tilik desa ini masyarakatnya merasa terbantu. Apalagi
dalam program tersebut banyak bantuan yang diterima warga. Seperti, bantuan
bibit ikan Nila untuk pembudidaya kolam ikan pemancingan desa Mlati sebanyak
4000 ekor,bantuan sembako untuk fakir miskin serta layanan gratis untuk
administrasi kependudukan. Bahkan saat ini desa Mlati telah memiliki
sarana kesehatan baru yakni Pustu Mlati untuk memaksimalkan layanan
kesehatan bagi warga sekitar.
Seperti halnya di desa Mlati Kecamatan
Arjosari dalam kegiatan Tilik Warga terpadu di Desa Tinatar, bupati juga
memberikan berbagai bantuan kepada masyarakat dan lingkungan, terutama kepada
warga miskin. berbagai temuan juga diinventarisir. Selain infrastruktur jalan,
juga ditemukan puskesmas Pembantu (Pustu) di desa Tinatar yang kondisinya
rusak. Bahkan warga berinisiatif memindahkan layanan kesehatan tersebut ke
salah satu rumah penduduk agar dapat terus beroperasi.
Menurut Kepala Bappeda Heru
Wiwoho,melalui kegiatan ini diharapkan kebutuhan masyarakat dapat terbantu.
Bahkan melalui silaturahmi ini warga bisa menyampaikan langsung persoalan
diwilayahnya kepada Bupati atau Instansi terkait yang ikut dalam Tilik Warga.
(yon)
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Response to "Tilik Warga, Bupati Temukan Infrastruktur Rusak"
Post a Comment