Festival Coffe Digelar di Kota Malang



MALANG, SMN - Kabara gembira bagi pecinta minum Kopi di Kota Malang yang ingin lebih mengenal lagi bagaimana lezatnya minum kopi dengan berbagai variasinya. Malang Coffee Festival akan menggebrak Kota Malang, Jumat (28/9) sampai dengan Minggu (30/9).
Pada kegiatan yang akan digelar di Komplek Perumahan Araya, Kota Malang ini panitia sudah menyiapkan berbagai konsep dan acara menarik. Dari festival ini akan disajikan berbagai kopi olahan dari berbagai penjuru tanah air.

Panitia Malang Coffe Festival, Suryanita Rossana mengungkapkan pihaknya sudah menggandeng para pegiat kopi di Indonesia dari hulu sampai hilir. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan bisa mewujudkan dan melestarikan budaya ngopi dengan menyajikan berbagai varian kopi, baik dari produk hingga penyajian. "Kami sudah siap untuk memanjakan para pecinta kopi di Indonesia dengan seluruh rangkaian acara yang bersifat informatif," jelas Nita, panggilan akrab Suryanita Rossana, Kamis (27/9).
Peserta exhibitor dalam Malang coffee Festival ini anatara lain My Kopi O, Surabaya Sensa, Coffeee Story,  DNA CafĂ©, Toffin, Mesin Kopi, Kopi Singa, Rolass Nusantara  Mandiri, Susus Greenfields dll. Acara nanti juga dihadiri para ahli kopi di Indonesia Surip mawardi (ICCRI), Adi W Taroeppratjeka (konsultan kopi), dll.
Pengunjung dalam kegiatan nanti tidak hanya bisa nongkrong ataupun ngopi bareng, namun juga bisa dihibur berbagai program yang menarik. Diantara program itu adalah talk show sejarah kopi, talk show kopi sehat, talk show wirausahawan kopi muda, seminar barista dan cete, berbagai kompetisi, fashion, parade roating dengan iringan music jazz.
"Sabtu dan minggu Kami juga menggelar acara nonton bareng pertandingan liga Inggris, harapan besar adanya even ini adalh bisa membawa manfaat yang sebesar-besarnya bagi semua pihak," tegas Nita. (hms/jun)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "Festival Coffe Digelar di Kota Malang"


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA