Kodim 0820 Adakan Silaturahmi dan Halal Bihalal



PROBOLINGGO SMN - Komando Distrik Militer (KODIM) 0820 Probolinggo Mengadakan acara silaturahmi sekaligus Halal bihalal dengan FKPD (Forum Komunikasi Pimpinan Daerah) Kabupaten/Kota Probolinggo dan KBT (Keluarga Besar TNI) Wilayah Kodim 0820 Probolinggo. Halal bihalal ini juga diikuti oleh seluruh keluarga besar Kodim 0820 Probolinggo.

Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Probolinggo Drs. H. Hasan Aminuddin, M.Si, Wakil Walikota Probolinggo Drs. H. Bandyk Sutrisno, M.Si, Kapolres Probolinggo AKBP Gatot Soegeng Seosanto, Ketua DPRD Kota Probolinggo H. Sulaiman serta sejumlah perwakilan FKPD Kota dan Kabupaten Probolinggo.
Halal bihalal ini diikuti oleh PPAD (Persatuan Purnawiran Angkaran Darat), Peppabri (Persatuan Purnawirawan Angkatan Bersenjata Republik Indonesia), LVRI (Legiun Veteran Republik Indonesia), FKPPI (Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI Polri), PIVERI (Persatuan Istri Veteran Republik Indonesia), PPM (Pemuda Panca Marga), Perip (Persatuan Istri Parjurit), Warakawuri serta Persit Kartika Chandra Kirana se jajaran Cabang XXXIV Kodim 0820 Probolinggo.
Letkol Purnawirawan TNI Ambayong SH. selaku perwakilan KBT mengungkapkan saat ini jumlah anggota KBT sudah mencapai 3.145 organisasi. Momentum halal bihalal yang digelar Kodim 0820 Probolinggo ini diharapkan tidak pudar dan lebih ditingkatkan lagi serta dijadikan budaya tradisional yang ada di Indonesia.
“Sebagai manusia tentunya kami tidak luput dari salah dan khilaf. Oleh karena itu kami dalam kesempatan ini ingin mengucapkan Minal Aidzin Wal Faidzin mohon maaf lahir batin kepada seluruh undangan KBT maupun udangan yang lain. Semoga kekompakan yang selama ini sudah terjalin dapat terus ditingkatkan lagi di masa-masa yang akan datang,” ungkap Ambayong.
Komandan KODIM 0820 Probolinggo Letkol Inf. Alfi Sahri Lubis mengatakan halal bihalal ini merupakan agenda khusus yang sudah dilakukan setiap tahun dan akan terus dilanjutkan pada masa-masa yang akan datang.
”Kami menyampaikan ucapan rasa terima kasih kepada KBT yang telah berjuang. Sebab dari beliaulah kami bisa seperti ini dan apa yang kita nikmati merupakan pengorbanan yang penuh keikhlasan dari KBT dalam membela Negara Indonesia dari tangan-tangan penjajah. Kami berharap agenda ini dapat menambah tali persaudaraan dan silaturahim dengan KBT dan masyarakat yang lainnya,” ujar Dandim.
Sedangkan Bupati Probolinggo Drs. H. Hasan Aminuddin, M.Si dalam sambutannya menjelaskan halal bihalal merupakan suatu tradisi yang perlu ditingkatkan. Sebab halal bihalal ini merupakan budaya asli milik Indonesia. Oleh karenanya, silaturahim sangat penting dan merupakan suatu budaya yang tidak boleh dihilangkan.
”Marilah momen ini kita jadikan sebagai wadah untuk menyambung tali silaturahim yang putus dan mempererat tali silaturahim yang renggang. Semua manusia tidak pernah luput dari salah dan dosa. Oleh karenanya, saya mohon maaf atas segala salah dan khilaf baik yang disengaja maupun tidak disengaja. Manusia adalah tempat salah dan khilaf baik dari segi perkataan dan perbuatan serta tingkah laku yang tidak baik,” ungkap Bupati Hasan.
Kegiatan itu diakhiri dengan halal bihalal yang ditandai dengan saling bersalam-salaman. Bupati Hasan, Wawali Bandyk, Dandim 0820, Ketua DPRD Kota Probolinggo Sulaiman dan sejumlah perwakilan FKPD berdiri berjejer di depan. Selanjutnya secara bergiliran seluruh keluarga KBT yang hadir di lokasi tersebut langsung bersalaman untuk saling bermaaf-maafan. (edy)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "Kodim 0820 Adakan Silaturahmi dan Halal Bihalal "


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA