Bupati Madiun Melantik Pejabat Eselon II, III dan IV
Posted in |
MADIUN,
SMN - Bupati Madiun H.Muhtarom, S.Sos hari Jumat, 21 September 2012
berkenan melantik dan mengambil sumpah kepada 6 Pejabat Eselon II B
lingkup Pemkab. Madiun bertempat di Pendopo muda Graha.
Mereka yang
dilantik dan diambil sumpahnya yaitu Drs. Mardi’i, MP sebagai Staf Ahli Bidang
Pemerintahan, Hukum dan Politik, Drs. Barono sebagai Staf Ahli Bidang Ekonomi,
Pembangunan dan Keuangan, Anang Sulistiyono, S.Sos, M.Si sebagai Asisten
Pemerintahan Sekda, Drs. Basito, M.Si sebagai Asisten Administrasi Uum Sekda,
Drs. Suyadi, M.Si sebagai Kadinsosnakertrans, Drs. Benny Adiwijaya, M.Si
sebagai Kadin Hutbun.
Dalam
sambutannya Bupati Madiun H. Muhtarom, S.Sos mengatakan, bahwa kegiatan promosi
dan mutasi pejabat structural adalah bagian dari kehidupan organisasi dalam
pemantapan dan peningkatan kepasitas kelembagaan serta merupakan begian dari
pola pembinaan karier Pegawai negeri Sipil. Dan ini bagian dari upay
penyegaran dan peningkatan kinerja. Maknai dari sudut kepentingan organisasi
tentang kegiatan ini, bukan sekedar penempatan figure pejabat pada jenjang
jabatan dan kepentingan tertentu. Pengembangan karier pegawai tidak dilakukan
semata-mata untuk kepentingan pegawai yang bersangkutan, melainkan lebih
diutamakan untuk melakukan pembenahan dan pemantapan organisasi dalam rangka
meningkatkan kenierja dan pelayanan kepada masyarakat.
Maknai mutasi
pejabat ini sebagai penugasan dan secara lebih bijak merupakan suatu amanah.
Setiap perpindahan tugas dan area kerja akan memperkaya pengalaman setiap
Pegawai dalam mengadaptasi lingkungan strategis yang berubah sedemikian cepat.
Setelah
mengikuti pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan, Pejabat Eselon II B yang
baru dilantik juga menandatangani peryataan Pakta Integritas. Terkait dengan
hal tersebut, Bupati Madiun menjelaskan, bahwa ini merupakan wujud implementasi
dari pasal 8 ayat 1 Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan
Reformasi Birokrasi nomor 49 Tahun 2011 tentang Pedoman Umum Pakta Integritas
di Lingkungan kementrian/Lembaga dan Pemerintahan Daerah yang tujuannya untuk
memperkuat komitmen bersama dalam pencegahan dan pemberantasan korupsi,
menumbuhkembangkan keterbukaan, kejujuran, serta memperlancar pelaksanaan tugas
berkualitas , efektif, efisien, dan akuntabel. Selain itu Pakta Integritas juga
dapat mencegah para pimpinan , Pejabat dan karyawan dari penyimpangan yang
menjurus pada perbuatan tidak pidana korupsi, meningkatkan kredibilitas
instansi serta mendorong kelancaran pelaksanaan program kerja yang berkualitas.
Pada saat yang
bersamaan bupati Madiun juga berkenan melantik 22 orang Pejabat Eselon III.
Selanjutnya Wakil Bupati Madiun di tempat yang sama juga berkenan melantik dan
mengambil sumpah 33 Pejabat Jajaran Dinas Pendidikan kab. Madiun yaitu Pengawas
Sekolah ada 10 orang dan Kepala Sekolah ada 23 orang. (sy)
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Response to "Bupati Madiun Melantik Pejabat Eselon II, III dan IV"
Post a Comment