Pasar Tani di Depan Kantor Bapeluh Makin Berkembang dan Ramai Pengunjung



PONOROGO, SMN - Bermula dari ketidak sengajaan keberadaan pasar tani yang berada di depan kantor Bapeluh justru makin berkembang. Pasar yang diadakan tiap hari Minggu pagi ini menjadi salah satu alternatif berbelanja bagi warga sekitar. Berbagai kebutuhan pokok dapat ditemukan disini.

Mulai sayur mayur, sembako, ikan dan berbagai jenis makanan siap saji seperti nasi pecel, dawet jabung, sate jamur, nasi thiwul dan masih banyak lagi. Menurut kepala Bapeluh Mulyo Widodo keberadaan pasar tani ini berawal dari peringatan hari Krida Pertanian tahun 2011 lalu. Dimana pada waktu itu diadakan bazaar produk pertanian yang diikuti oleh semua Gapoktan di Ponorogo, kemudian muncul ide untuk diadakan pasar pagi. “Kami tidak mengira kalau pasar tani ini bisa berkembang, kami amati kok makin banyak pedagang dan pengunjungnya, pada hari Minggu selain warga sekitar juga dari kelompok pengajian Ahad pagi di Unmuh jadi pasar tani ini makin ramai, tutur Mulyo Widodo kepala Bapeluh Ponorogo.
Melihat geliat pasar tani yang makin baik maka pihak Bapeluh pun berusaha untuk mengajukan dana ke pusat dan mendapat tanggapan yang baik. “Alhamdulillah proposal kami ke Kementerian Pertanian mendapat tanggapan sehingga pada hari ini kami mengadakan pelatihan untuk meningkatkan pola pikir para pedagang di pasar tani agar mereka bisa mempunyai pemikiran yang maju tidak hanya sebatas berjualan di pasar tani Bapeluh ini”, imbuh Mulyo Widodo.
Dan dalam waktu dekat para pedagang akan mendapatkan bantuan berupa tenda dan kendaraan roda tiga sebagai sarana pengangkut dagangan. Sementara itu kepala dinas Pertanian Ir.Harmanto, MM mengatakan bahwa pihaknya sangat mendukung dengan adanya pasar tani yang berada di halaman kantor Bapeluh tiap Minggu pagi. “Kami sangat mendukung dengan adanya pasar tani ini dan kami berharap bahwa pelatihan pada hari ini dapat meningkatkan pengetahuan para pedagang untuk menciptakan nilai tambah dalam bidang agrobisnis. Baik dari segi pengolahan, pengemasan dan pemasaran. Kami berharap para pedagang tidak hanya terbatas berjualan disini saja tapi bisa berkembang untuk meraih pasar yang lebih baik”, tutur Ir. Harmanto, MM.
Hal ini disambut baik oleh para pedagang yang mengikuti pelatihan, seperti yang disampaikan oleh Irfan pedagang iwak kali dari Kapuran Badegan. “Saya sangat berterimakasih kepada pihak Bapeluh yang telah menyediakan kami tempat, fasilitas dan ilmu yang sangat bermanfaat dalam bidang bisnis. Semoga kami semua pedagang yang ada di pasar tani ini dapat makin maju dan berkembang”, tutur Irfan.
Kepedulian pihak dinas Pertanian terhadap keberadaan pasar tani memang patut dihargai. Keberadaan pasar tani semacam ini perlu dikembangkan untuk meningkatkan ekonomi kerakyatan dan menggali potensi ekonomi bisnis yang ada di Ponorogo. Masih banyak lokasi yang sangat berpotensi untuk diadakan pasar pagi seperti ada didepan kantor Bapeluh. Tinggal pemerintah daerah jeli dan tanggap atau tidak akan peluang yang mempunyai potensi berkembang di masyarakat. (any)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "Pasar Tani di Depan Kantor Bapeluh Makin Berkembang dan Ramai Pengunjung"


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA