Halal Bi Halal PDAM Ponorogo Diwarnai Semangat untuk Maju Menuju PDAM yang Sehat



PONOROGO, SMN - Masih dalam suasana Idul Fitri yang merupakan momen untuk salimg memaafkan maka PDAM Ponorogo menggelar halal bi halal Senin (26/8). Dihadiri oleh dewan pengawas yang diwakili oleh Sukirno, direktur PDAM Lardi, St dan seluruh karyawan karyawati PDAM Ponorogo.
Dalam sambutannya direktur PDAM Lardi, ST menyampaikan motivasi kepada seluruh karyawan yang hadir.
Yakni dibutuhkan semangat kerja keras, ketulusan dan keikhlasan untuk menuju PDAM sehat dan maju. “Mari kita bersama-sama bahu membahu bekerja dengan tulus ikhlas untuk menuju PDAM yang sehat. Apabila perusahaan maju maka kita juga yang akan menikmati hasilnya”, ungkap Lardi.
Dia juga minta maaf kepada semua karyawan bila dalam memimpin perusahaan selama hampir setahun ada sikapnya yang agak keras dan kurang berkenan. Semua dilakukan demi memberikan motivasi dan contoh yang baik kepada rekan kerja demi suatu perubahan. Lardi juga menyampaikan apresiasi yang tinggi , salut kepada rekan rekan kerja yang rela bekerja keras demi kepuasan pelanggan. “Semoga niat baik dari rekan semua yang dilandasi dengan rasa tulus akan membawa berkah di kemudian hari”, pungkas Lardi.
Sementara itu Sukirno selaku dewan pengawas PDAM Ponorogo menyampaikan bahwa setahun dibawah pimpinan direktur baru yakni Lardi, St PDAM sudah nampak menggeliat dan ada perubahan baik secara administrasi, keuangan dan pelayanan. “Saya berharap agar perubahan makin baik dan bisa ditingkatkan sehingga PDAM benar- benar bisa sehat dan maju”, ungkap Sukirno dalam sambutannya. Acara  halal bi halal tersebut diisi oleh KH. Soedjarwo, S.SOS dari Polres Ponorogo. (any)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "Halal Bi Halal PDAM Ponorogo Diwarnai Semangat untuk Maju Menuju PDAM yang Sehat"


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA