SMK Muhammadiyah I Genteng, Keteladanan Pendidikan Yang Bersih, Indah dan Berprestasi



BANYUWANGI, SMN - Dalam keterbatasan suasana pedesaan, hasrat akan keindahan dan kenyamanan belajar selalu saja muncul hingga SMK Muhammadiyah I Genteng Banyuwangi, biarpun berjarak 40 km dari pusat kota Banyuwangi, sekolah ini mendapat amanat yang sangat besar dari masyarakat, untuk mencerdaskan putra putrinya menjadi anak yang berprestasi dan berakhlak mulia.
Terbukti SMK Muhammadiyah I Genteng sampai saat ini menampung siswa sebanyak 1430 siswa, hingga grafik penambahan siswa tiap tahun selalu ada.
Sebuah bangunan biru berlantai 2, berlokasi di Jalan Ahmad Dahlan No. 10 Jeningsari Genteng Banyuwangi, dengan rindangnya pepohonan ditambah indahnya pertamanan yang berdampingan dengan persawahan hingga membuat siswa sangatlah nyaman dan tenang di saat menuntut ilmu di SMK Muhammadiyah I Genteng Banyuwangi.
“Sebagai sekolah Islam, kebersihan lingkungan harus diterapkan agar siswa-siswinya menjadi sehat dan berprestasi. Implementasi hadits Rosul: Annadzofatul minal Iman, ini membuat sekolah ini sangat diminati warga masyarakat”, tutur dari Bapak Fatkurrohman M.Pd selaku Kepala SMK Muhammadiyah I Genteng. “Selain tempat yang bersih dan sehat, peralatan laborat juga sangatlah menunjang, sehingga ketika melakukan praktikum tidak merasa kekurangan alat praktek”, tambah siswa yang pernah ikut Accounting Fair 2012.
Untuk mewujudkan lingkungan sekolah yang bersih dan sehat, ternyata tidaklah mudah seperti membalikkan telapak tangan. Namun kita perlu kerja keras, kontinyu dan membutuhkan waktu yang panjang plus penuh suka duka juga. Kini kinerja sekolah ini sering membawa nama harum lembaga lembaga baik di level nasional sekalipun. Pada tahun 2005 silam, elemen civitas SMK Muhammadiyah I Genteng Banyuwangi ini pernah diundang oleh Bapak SBY selaku Presiden Republik Indonesia, untuk berkunjung ke istana negara. Semua ini dikarenakan SMK Muhammadiyah I Genteng Banyuwangi, menjadi Juara I Lomba Lingkungan Sekolah Sehat (LLSS)/UKS tingkat Provinsi Jatim, seingga sekolah SMK Muhammadiyah I Genteng ketiban sampur untuk mewakili provinsi maju ditingkat nasional di ajang lomba LLSS/UKS dan meraih Juara I Harapan tingkat Nasional.
Untuk memenuhi asa masyarakat yang memiliki cita-cita ahli di bidang keterampilan bisnis dan multimedia, SMK Muhammadiyah I Genteng juga memiliki paket program keahlian: Akademi Perkantoran , Akuntansi, Pemasaran, Tehnik Komputer dan Jaringan (TKJ), dan Multimedia. Semua jurusan itu, mempunyai laborat/peralatan yang memadai. Selain itu, untuk memperbanyak pengalaman siswa SMK Muhammadiyah I Genteng sudah menjalin kerja sama dengan perusahaan swasta yang sesuai dengan bidang/jurusan untuk menitipkan siswa-siswi pada saat PKL (Praktik Kerja Lapangan).
Sarana dan prasarana menjadi value tersendiri bagi sekolah untuk menjadikan semangat prestasi siswa, selain menjadi juara dalam LLSS dan kontes Accounting Fair, prestasi akademik dan non akademik juga ikut menjadi kebanggaan sekolah ini.
Proses hebat yang sangat didambakan oleh SMK Muhammadiyah I Genteng yaitu membuat Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen) PW Muhammadiyah Jatim menobatkan sebagai sekolah unggul ke-4 Sekolah Muhammadiyah tingkat SLTA, SMK dan MA se Jatim tahun 2011 sampai sekarang. Ditambah lagi terobosan yang telah dilakukan SMK Muhammadiyah I Genteng bervisi terwujudnya sekolah Muhammadiyah yang unggul dalam mempersiapkan tenaga kerja tingkat menengah yang terampil, berprestasi di bidang bisnis manajemen dan IT berdasarkan iman dan taqwa, sehingga membentuk jiwa yang tangguh dan berakhlaqul karimah membuat kepercayaan masyarakat bertambah. Pada tahun ini misalnya, rintisan untuk mendapatkan sertifikat International Organization for Standarization(ISO) itu terbukti dengan turunnya sertifikat ISO yang sangat kita dambakan untuk memacu kegiatan belajar mengajar di SMK Muhammadiyah I Genteng, tutur kepala sekolah Bapak
Fatkurrohman M.Pd di saat konferensi dengan teman-teman SMN Banyuwangi. (ARIEF S)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "SMK Muhammadiyah I Genteng, Keteladanan Pendidikan Yang Bersih, Indah dan Berprestasi "


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA