Bupati Bondowoso Memberikan Sembako Pada Kaum Duafa



BONDOWOSO, SMN - Dalam rangka memperingati Hari Koperasi Ke 66, acara Bhakti Sosial Gerakan Koperasi Kabupaten Bondowoso digelar di Kecamatan Pakem, Senin Pagi (23/7/2013).
Pada kesempatan itu, Bupati Bondowoso Drs. H. Amin Said Husni membagikan 500 paket sembako kepada para manfaat atau mereka yang berhak menerima. Bupati Amin sangat mengapresiasi kegiatan tersebut sebagai bentuk syukur dan memberikan manfaat yang sangat besar karena dilaksanakan di Bulan Ramadhan.”ujar Bupati.

Selain itu juga merupakan bentuk kepedulian sosial dan sodaqoh kita sebagai umat Islam. Dengan harapan dapat menumbuhkan keswadayaan masyarakat dalam mencapai masyarakat berdaya”, pungkasnya.
Sembako tersebut dibagikan secara merata pada masyarakat se Kecamatan Pakem yang terdiri dari 8 Desa. (yus/tik)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "Bupati Bondowoso Memberikan Sembako Pada Kaum Duafa"


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA