Partisipasi Masyarakat Terhadap PNPM Masih Kurang



BLITAR, SMN - Pelaksanaan tridaya Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri Perkotaan di Kota Blitar yang meliputi kegiatan lingkungan, sosial dan ekonomi tahun 2012 sudah sesuai dengan aturan, bahkan mayoritas dianggap tepat sasaran dan tepat waktu. Namun demikian, berdasarkan evaluasi masih ada beberapa kekurangan atau kelemahan, yang harus disempurnakan dalam pelaksanaan kegiatan yang sama tahun 2013 ini.

Agung Saputra, Askot Community Development Mandiri saat dikonfirmasi menjelaskan, melalui evaluasi diketahui, bahwa tingkat partisipasi masyarakat dalam program PNPM Mandiri dianggap masih kurang. Mulai dari awal kegiatan keterlibatan dari masyarakat sangat diharapkan. Dalam sosialisasi program PNPM di setiap titik kelurahan, Agung mengaku telah mengundang masyarakat melalui ketua RT-RW.
Menurut Agung, jika masyarakat secara keseluruhan mau berpartisipasi dalam setiap kegiatan PNPM, mulai dari perencanaan, pelaksanaan, pertanggungjawaban hingga evaluasi, kegiatan bisa berjalan dengan optimal. Tidak seperti pelaksanaan tahun lalu, hasil Pemetaan Swadaya (PS) oleh para relawan tidak mampu menginventarisir sasaran secara keselurahan. Hal ini disebabkan ketidakpedulian atau ketidaktahuan para gakin atau masyarakat disekitar gakin tinggal. Akibatnya ada sejumlah gakin yang terlewatkan dalam program PNPM.
Beberapa kegiatan yang sukses dilakukan, melalui dana PNPM Mandiri perkotaan tahun 2012 di Kota Blitar, diantaranya untuk kegiatan lingkungan berupa pembangunan langsung yang memberi manfaat pada gakin, seperti pengadaan jamban, rehab rumah, dan lainnya untuk ekonomi berupa dana bergulir dan kegiatan sosial berupa pemberian asupan gizi lansia, balita, pelatihan ketrampilan seperti servis HP, pembuatan produk makanan minuman, dan lainnya. (rul)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "Partisipasi Masyarakat Terhadap PNPM Masih Kurang"


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA