Terhadap Warga Penerima Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya



Tidak Dibenarkan Ada Pungutan
KUALA KAPUAS, SMN - Kepala Bidang Cipta Karya, Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Kapuas, Paulus K Manginte,ST,MT mengatakan, pihaknya tidak  membenarkan adanya pungutan terhadap warga penerima Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya. Karena menurutnya, selain mereka yang terlibat sebagai UPK  di Desa ada honornya. Juga karena warga yang akan menerima bantuan tersebut,  akan diverifikasi lagi. Dan ada kemungkinan gugur. 

“Mereka akan diverifikasi lagi dilapangan, apakah benar rumah dan tanah tersebut milik mereka, makanya ada kemungkinan gugur. Kalau sampai mereka dipungut dana, apa tidak jadi masalah ? Apalagi sampai dipatok sebesar Rp 150 Ribu, itu sangat memberatkan warga, Kalau cuma seribu dua  ribu untuk biaya foto copy itu wajar-wajar saja” ujarnya, saat ditemui SMN diruang kerjanya,Kamis (4/10) lalu. Ketika diminta menanggapi pemberitaan Surat Kabar Umum, Suara Media Nasional edisi 84/IV/1-15 Oktober 2012. Bertajuk, Warga Penerima Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya Dipungli.
Menurut Paulus, dari 2000 rumah yang diusul mendapat Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya ada 1.499, unit rumah yang lolos verifikasi, dan lokasinya tersebar di 34 desa. Kemudian dari 1.499 ini akan verifikasi lagi fisiknya dilapangan. untuk menentukan siapa yang benar-benar layak menerima.  Dan masing-masing  memperoleh bantuan dana  sebesar Rp 6 Juta, yang ditransper melaui rekening. 
Sebagaimana diberitakan SMN, di edisi 84 lalu. Bahwa, warga Desa Tamban Luar, Kecamatan Bataguh, Kabupaten Kapuas, penerima dana Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya mengeluh. Karena, oleh Sekretaris Desa (Sekdes) Desa Tamban Luar, Suratman  mereka diminta membayar  alias dipungli sebesar Rp 150 ribu. Menurut Suratman dana tersebut digunakan untuk biaya administrasi, serta  biaya mereka kelapangan. Dan terkait hal itu, menurut Paulus, pihaknya akan memanggil, Suratman untuk mempertanggung jawabkan dana yang dipungutnya tersebut. (Mandau)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "Terhadap Warga Penerima Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya"


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA