Menteri Mohammad Nuh Resmikan SDN Ngadirejo-Perbanas



PROBOLINGGO, SMN - Bertempat di Desa Ngadirejo Kecamatan Sukapura Kabupaten Probolinggo, Minggu (7/10) Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI, Mohammad Nuh, meresmikan keberadaan Sekolah Dasar Negeri Ngadirejo-Perbanas.
Hadir dalam giat tersebut Bupati Probolinggo, Hasan Aminuddin, Kapolres Probolinggo, Gatot Soegeng, Dandim 0820,Letkol inf. Alfi Sahri Lubis, Ketua Umum Perbanas, Sigit Pramono,Ketua DPRD, Kepala Diknas, serta tamu undangan lainnya.

Drs. Sigit Pramono, Ketua Umum Perbanas melaporkan bahwa dari perhimpunan memang dikususkan untuk pembangunan sekolah dan pembangunan SDN Ngadirejo pasca erupsi Bromo adalah salah satu program sosial yang ada di Perbanas,” Pembanguan SDN Ngadirejo-Perbanas ini sebagai bentuk kepedulian, dimana dalam program tersebut kami memfokuskan pada pembangunan sekolah dasar yang terkena bencana alam,” dijelaskan juga oleh Sigit , tentang program program yang lain termasuk buku buku bacaan, “SDN Ngadirejo-Perbanas merupakan lembaga yang kami bangun di daerah tertinggi dari beberapa lembaga yang sudah kami bangun sebelumnya, dan sebelum dibangun sekolah ini termasuk paling parah terkena dampak erupsi, maka ini dirancang atapnya dibikin kemiringannya agak lurus agar kalau ada debu bisa cepat turun, dijelaskan juga oleh SIigit, tentang Standar fasilitas MCK, sudah setarap dengan Hotel, Perbanas berharap setelah diresmikannya lembaga tingkat dasar ini nantinya ada pemeliharaan dari pihak terkait serta masyarakat Desa Ngadirejo,dan apabila ada kekurangan mohon dimaafkan ” ujar Sigit Pramono.
Bupati Probolinggo Drs. H. Hasan Aminuddin, dalam sambutannya mengatakan, “Atas nama masyrakat dan atas nama Pemda atau Pendidikan saya mengucapkan terima kasih dan saya juga mengucapkan terima kasih kepada P.Menteri atas perhatiannya”.
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Mohammad Nuh menyatakan “Atas nama kementerian mengucapkan terimakasih ,semoga investasi yang dilakukan oleh Perbanas bermanfaat dan berharap baik dunia pendidikan maupun perbankkan dapat lebih baik,” meski keberadan lembaga pendidikan berada di puncak gunung kita harus optimis dan tidak ada kata putus asa,” M,NUH juga menanyakan kepada para guru yang hadir siapa yang belum sertifikasi, dan meminta Bupati untuk segera diselesaikan. (edy)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "Menteri Mohammad Nuh Resmikan SDN Ngadirejo-Perbanas"


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA