KONI Ponorogo Sukses Gelar Porkab III, Ajang Cari Bibit Unggul Berprestasi



PONOROGO, SMN - KONI kabupaten Ponorogo sukses gelar Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) III dan Kejuaraan Kabupaten Kejurkab I panjat Tebing. Pesta olahraga tingkat kabupaten ini berlangsung tanggal 3 sampai 9 Desember yang lalu. Porkab III kali ini mempertandingkan 7 cabang olahraga yang melibatkan 256 official dan 998 atlityang terdiri dari 307 atlit putri dan 791 atlit putra.
Sehingga jumlah keseluruhan atlit yang bertanding di even ini sebanyak 1154 atlit. “Porkab III dan Kejurkab I panjat tebing ini merupakan upaya untuk menggali potensi dan bakat putra-putri daerah dibidang olahraga. Atlit-atlit yang berprestasi nantinya akan kita gembleng untuk mengikuti Porprov Jawa Timur bulan Juni 2013 nanti, “tutur Sugeng Prawoto ketua KONI kabupaten Ponorogo.

Dari 7 cabang olahraga yang dipertandingkan yakni atletik, bola volly, bola basket, pencak silat, catur, futsal dan panjat tebing tergali atlit-atlit berbakat dan berprestasi. Terbukti bahwa putra-putri Ponorogo mampu menunjukkan bakat dan kemamuannya dibidang olahraga. Diharapkan mereka akan mampu membawa nama baik Ponorogo baik tingkat regional maupun nasional.
Porkab III dan Kerjurkab I Panjat tebing 2012 ditutup secara resmi oleh bupati Ponorogo H. Amin, SH pada hari Minggu, 9 Desember 2012 di GOR Singodimejo Ponorogo. Untuk juara-juara tahun ini adalah juara 1 sekaligus juara umum diraih oleh kecamatan Babadan dengan perolehan 5 emas, 1 perak dan 4 perunggu serta berhak atas piala bergilir bupati. Juara 2 diraih oleh kecamatan Ponorogo dengan 3 emas 3 perak dan 3 perunggu. Sedangkan juara 3 diraih oleh kecamatan Siman dengan 3 emas 2 perak dan 3 perunggu. (any)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "KONI Ponorogo Sukses Gelar Porkab III, Ajang Cari Bibit Unggul Berprestasi"


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA