Bupati Banyuwangi: Tour de Ijen Bagian dari Ekowisata



BANYUWANGI, SMN - Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas mengatakan lomba balap sepeda internasional "Banyuwangi Tour de Ijen" yang digelar 7-9 Desember 2012 merupakan bagian promosi ekowisata (ecotourism) Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur. "Banyuwangi Tour de Ijen dikemas dalam konsep olahraga dan wisata karena ingin mengedepankan ekowisata di Banyuwangi," kata Bupati Banyuwangi yang akrab disapa Anas itu, di Banyuwangi, Senin (10/12/2012).

Menurut Anas, panitia mengajak para pebalap asing dan lokal melepas 241 anak tukik (anak penyu) di Pantai Pulau Merah usai mereka menyelesaikan etape pertama sejauh 124,7 kilometer dengan rute Kota Banyuwangi-Pulau Merah. "Jumlah tukik yang dilepas ke laut sesuai dengan Hari Jadi ke-241 Kabupaten Banyuwangi yang akan diperingati pada tanggal 18 Desember 2012," katanya.
Ia menjelaskan kegiatan pelepasan tukik dilakukan supaya para pebalap bisa memiliki perhatian lebih pada lingkungan dan hal itu merupakan simbol bahwa "Banyuwangi Tour de Ijen 2012" merupakan kegiatan yang berbeda dengan lomba balap sepeda lainnya. "Kami akan mengevaluasi kekurangan-kekurangan yang ada pada pelaksanaan Banyuwangi Tour de Ijen tahun ini, sehingga tahun depan bisa lebih baik lagi," ujarnya.
Sementara Chief Commissaire Banyuwangi Tour de Ijen yang ditunjuk oleh Organisasi Balap Sepeda Internasional (UCI), Jamaluddin Mahmood, menilai kegiatan balap sepeda internasional yang diselenggarakan Banyuwangi untuk pertama kalinya luar biasa dan cukup bagus. "Pengamanan Banyuwangi Tour de Ijen sangat luar biasa, sehingga jalur yang dilewati seluruhnya bebas hambatan. Ini bagus sebagai batu loncatan untuk pelaksanaan lomba balap sepeda internasional tahun depan," katanya.
Pebalap sepeda Choi Ki Ho asal Hong Kong menjadi juara umum dalam ajang lomba balap sepeda internasional Banyuwangi Tour de Ijen karena berhasil menjadi yang tercepat menempuh tiga etape dengan jarak total 382,1 kilometer, dengan akumulasi waktu selama 9 jam 54 menit 4 detik.  (msj/chard)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "Bupati Banyuwangi: Tour de Ijen Bagian dari Ekowisata"


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA