Pemerintah Kota Probolinggo Mewujudkan Kota Layak Anak Tahun 2013
Posted in |
PROBOLINGGO, SMN - Bertempat di Puri Manggala Bhakti Pemerintah Kota
Probolinggo hari ini (22/7) mengadakan kegiatan dalam rangka kepedulian terhadap
asset bangsa yaitu Anak Anak.
Hadir dalam kegiatan tersebut antara
lain, Wakil WAlikota Probolinggo Drs. H. Bandyk Soetrisno MSi, Sekda Kota Drs. Johny
Haryanto MSi, Perwakilan FKPD, Kepala Satuan Kerja, Camat, dan Lurah diseluruh
pemerintahan kota Probolinggo
Bappeda kota Probolinggo yang dalam
hal ini selaku penyelenggara melaporkan dasar hukum serta tujuan diselenggarakanya
Rapat Koordinasi Penyusunan Rencana Aksi Daerah Kota Layak Anak (KLA) tahun 2013
sesuai amanah undang-undang.
Wakil Walikota Probolinggo H.
Bandyk yang secara resmi membuka acara tersebut menjelaska, “Diadakannya acara ini
Intinya saya menyambut baik dan mendukung penuh terwujdnya Kota Layak Anak atau
KLA kota Probolinggo tahun 2013 ini”, ungkapnya.
Lebih lanjut Bandyk mengatakan
“Komitmen tentang anak anak selama ini masih bersifat sektoral saja, maka KLA adalah
upaya untuk mengintegrasika'n komitmen sektoral tersebut ke dalam suatu konsep
yang membumi dan bersifat menyeluruh” dan dijelaskan juga oleh Bandyk tentang tujuan
KLA adalah agar tercipta kesejahteraan Anak, baik mengenai Pendidikannya, Kesehatannya,
Perlindungan Hukum dan Ketenaga kerjaannya.
Rakor tersebut dilanjutkan dengan
kegiatan yang berisi paparan atau Gambaran umum mengenai Perencanaan Pembangunan
Kota Layak Anak, juaga mengenai paparan dari masing masing Kelompok Kerja (Pokja)
yang meliputi Pokja Bidang Hak Sipil dan Kebebasan, Pokja Bidang Lingkungan Keluarga
dan Pengasuhan Alternatif, Pokja Bidang Kesehatan Dasar dan Kesejahteraan,
Pokja Bidang Pendidikan dan Pemanfaatan Waktu Luang serat Pokja Perlindungan Khusus
yang dibentuk oleh Pemkot yang berguna mewujudkan KLA secara menyeluruh. (edy)
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Response to "Pemerintah Kota Probolinggo Mewujudkan Kota Layak Anak Tahun 2013"
Post a Comment