Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan Direktur PDAM Ponorogo



PONOROGO, SMN - Bupati Amin melantik direktur PDAM, Lardi, ST,  Rabu 23 Januari 2013 di gedung Korpri Ponorogo. Pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan direktur PDAM tersebut merupakan tahap akhir dari sebuah proses rekruitmen direktur dalam rangka reorganisasi PDAM Kabupaten Ponorogo dari 3 direksi menjadi 1 direksi berdasarkan prosedur dan mekanisme sebagaimana telah diatur dalam peraturan Menteri Dalam Negeri RI Nomor 2 Tahun 2007 tentang organ dan kepegawaian PDAM.

Lardi, ST merupakan satu-satunya orang yang memenuhi syarat untuk memegang jabatan direktur PDAM setelah melalui  proses dan tahapan yang telah ditentukan yaitu melalui uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test). Kepada direktur PDAM yang baru untuk dapat menjalankan amanat tersebut, karena jabatan tersebut kiranya diperlukan pemimpin yang akomodatif yaitu pemimpin yang dapat mengajak dan diajak, yang peka terhadap lingkungan, terbuka dan transparan, inovatif dan kreatif, bersedia berdialog, selalu berpandangan maju, sanggup berkorban dan yang amanah. “Saya berharap dengan dilantiknya direktur yang baru ini dapat mengemban amanah, melayani masyarakat lebih baik dan perusahaan dapat untung”, harap bupati Amin.
Untuk itu setelah dilantik agar segera melakukan orientasi dan mengkonsentrasikan diri pada tugas dan jabatan di tempat yang baru dengan sebaik-baiknya hal ini berdasarkan latar belakang pendidikan dan pengalaman serta perjalanan karir panjang direktur PDAM yang baru, khususnya kepada direktur PDAM baru dilantik.  Pada dasarnya jabatan adalah sebuah kepercayaan dan kehormatan dari pemerintah dengan mengoptimalkan kualitas pelayanan dengan landasan prinsip netralitas dan profesionalitas guna mencapai keberhasilan tugas yang dapat memberikan manfaat bagi masyarakat luas.
Sedang Lardi, ST sebagai direktur PDAM yang baru dilantik berupaya untuk melakukan berbagai langkah pembenahan di PDAM yang saat ini kondisinya kurang sehat. “Tentunya berbagai upaya akan saya lakukan agar amanah yang diberikan kepada saya dapat saya jalankan, semua tentu demi meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, “jelas Lardi. (any)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan Direktur PDAM Ponorogo"


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA