Pemkot Malang Gelar Lomba Kebersihan Antar SKPD
Posted in |
Malang, SMN - Untuk meningkatkan kinerja para Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang ada di setiap SKPD Pemeintahan Kota Malang mengadakan lomba kebersihan. Hal yang sama juga pernah dilakukan beberapa tahun yang lalu, dan SKPD yang menjadi pemenang lomba ini mendapat hadiah dan penghargaan yang sangat luar biasa. Maka tak ayal, setiap bagian dan SKPD di lingkungan Pemerintah Kota Malang pada hari Jum’at lalu (16/03) sudah melakukan berbagai persiapan. Seperti halnya yang terlihat di ruang Humas Kota Malang hampir semua staf melakukan bersih-bersih dan menata atau membuang berkas-berkas yang sudah tidak digunakan lagi, seperti halnya majalah, koran, dan lain-lain. kegiatan ini merupakan kegiatan rutin setiap hari Jum’at setelah mereka mengikuti senam kesehatan jasmani.
Namun, pada hari ini intensitas kesibukannya tidak seperti hari Jumat biasanya, karena terkait persiapan lomba. Bagian Humas Kota Malang sebagai salah satu peserta lomba tentunya sama dengan SKPD atau bagian lain yang menginginkan kemenangan pada lomba ini. “Kami akan berusaha menjadi yang terbaik dan keluar menjadi juara pada lomba kebersihan kali ini,” ujar Dwi Sulistyani, Kasubag Dokumentasi Humas Pemkot Malang saat ditemui ketika sedang bersih-bersih.
Penilaian lomba ini digelar pada hari Senin (19/03) yang lalu setelah kegiatan apel pagi. “Di pimpin Sekkota bersama timnya masuk ke tiap ruangan guna meninjau serta mengadakan penilaian terkait lomba ini. Beberapa hari yang lalu pak Sekkota sudah menginstruksikan kepada kami untuk melakukan penataan ruangan dan melakukan bersih-bersih, jadi kami sudah melaksanakan hal itu dengan baik bersama staf yang lain”, tukasnya. (Jun)
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Response to "Pemkot Malang Gelar Lomba Kebersihan Antar SKPD"
Post a Comment