Rumah Sakit Umum Dr Moch Saleh Kota Probolinggo Gelar Grand Final Puteri Kesehatan


Walikota Probolinggo HM. Buchori SH.MSi
dan Isteri juga Kepala RSUD DR Moch Saleh,
serta para juara lomba berpoto bersama.

PROBOLINGGO, SMN - Dalam rangka menyambut dan memeriahkan Hari Kesehatan Nasional yang ke 48, hari ini (12/11) Rumah Sakit Umum DR.Moch. Saleh Kota Probolinggo dan Dinas Kesehatan menggelar acara puncak dengan memilih finalis finalis Puteri Kesehatan, acara ini dilaksanakan di Gedung Olah Raga(GOR) Mastrip Jl. Mastrip Kec. Kedupok. Kota Probolinggo.
Hadir dalam acara tersebut Walikota HM.Buchori SH. MSi dan Isteri, Wakil Walikota dan Isteri, Ketua DPRD, FKPD, dan seluruh Kepala Satuan Kerja /Kepala Bagian di lingkungan Pemkot Probolinggo,Camat, serta undangan dari para orang tua peserta.

Acara diawali dengan tarian khas probolinggo dan diteruskan dengan laporan pelaksanaan oleh Direktur RSUD Dr. Moch Saleh yaitu DR. Bambang Agus Soewignyo MSi,
DR. Agus melaporkan bahwa dasar dan tujuan atau maksud diselenggarakan acara peringatan hari kesehatan nasional yang ke 48 tersebut serta sumber dana nya, Maksud memberikan sosialisasi tentang kesehatan, Upaya peningkatan kesehatan, dan memberikan kesadaran pentingnya arti kesehatan, adapun yang inti menjadi tujuan pokok adalah Diharapkan masyarakat untuk berpartisipasi dan berkomitment bersama sama untuk melakukan tindakan Promotif dan Prefentif, dilaporkan juga tentang kegiatan/ lomba lomba yang dilaksanakan sebelumnya yang antara lain kegiatan Donor Darah, Operasi Katarak dll, lomba yang telah dilaksanakan yaitu lomba jalan sehat, fotsal, lomba POS syandu, dan sebagai puncak nya acara lomba puteri kesehatan.
Kepala RSU Dr Moch Saleh,
Dr. Bambang Agus Soewignyo MSi
bersama para finalis dan juri
Walikota HM. Buchori SH. MSi dalam sambutannya menegaskan bahwa pentingnya acara semacam ini dilaksanakan agar tujuan Pemerintah Kota dalam upaya meningkatkan kesadaran, kemauan dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang, agar terwujud derajat kesehatan masyarakat yang setinggi tingginya, ini sebagai bukti sumber daya produktif, social serta ekonomi.
Buchori juga mengajak untuk bersama sama berkomitment dari para pengambil keputusan dan semua fihak untuk saling mendukung meningkatkan derajat kesehatan khususnya peningkatan kesehatan Ibu dan Anak, untuk tahun ini thema yang diambil adalah “Indonesia Cinta Sehat ‘ Ibu Selamat Anak Sehat“.
Disampaikan juga oleh Buchori akan pentingnya lingkungan sehat dengan menanam pohon dan juga disampaikan bahwa Kota Probolinggo adalah Kota terbaik se Propinsi Jatim dan Kota probolinggo diusulkan mewakili Jawa Timur dalam hal Semilyar menanam, dan harapan Walikota mudah mudahan Kota Probolinggo akan mendapatkan rengking juara, dan dimohon dukungan semua fihak, dan terakhir Buchori menyerukan, “Mari kita capai tujuan Ibu Selamat, Anak Sehat“. (edy)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "Rumah Sakit Umum Dr Moch Saleh Kota Probolinggo Gelar Grand Final Puteri Kesehatan "


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA