Pemkab Probolinggo Sosialisasikan RPJP Tahun 2005-2025



PROBOLINGGO SMN - Bertempat di pendopo Kabupaten, (03/09) Pemerintah Kabupaten Probolinggo dalam hal ini Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) menggelar sosialisasi Rencana Pembangunan Jangka Panjang (RPJP) Tahun 2005-2025 sesuai dengan Peraturan Daerah (Perda) Nomor 08 tahun 2008. Hadir dalam acara tersebut para Pejabat Muspida/Kepala Satker ,Kepala BUMN /BUMD, Pelaku usaha.

Kepala Bappeda Dewi Korina menjelaskan bahwa maksud digelar acara tersebut adalah “untuk mengingat kembali serta merefisi tentang RPJP yang telah ditetapkan tahun 2005 silam, serta sebagai bekal/pertimbangan para Bupati yang kelak akan memimpin Kabupaten agar terjadi keseimbangan“ sedang Tujuannya adalah “Sebagai bekal untuk mengapresiasi serta mengkritisi Calon Bupati, dan Wakil Bupati, agar seimbang dalam pembangunan disegala bidang“.
Bupati Probolinggo Drs. H Has Aminuddin MSi, dalam sambutannya , mengharapkan agar semua peserta yang dari berbagai element, untuk dapat memberikan masukan sehingga segala aspek pembangunan bisa berjalan maksimal, “RPJP telah disahkan secara bersama-sama maka mari kita memberikan kritikan yang sifatnya membangun“ Bupati juga mengajak hadirin. “Mari kita pertahankan kondisi kondusif yang ada, dan jangan diganggu stabilitas yang sudah ada” tambah Bupati.
Acara dibuka oleh Bupati dan dilanjutkan dengan materi pembahasan yang akan dilakukan oleh dua orang narasumber yaitu Ferry Prasetya dari Fakultas Ekonomi Unibra, dan Suko Widodo dari Universitas Airlangga, yang sengaja dihadirkan oleh Bappeda Kabupaten Probolinggo untuk memberikan paparan. (edy)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "Pemkab Probolinggo Sosialisasikan RPJP Tahun 2005-2025 "


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA