Desa Ringinputih Kec Sampung Minim Sarana Prasarana



PONOROGO, SMN - Secara geografis desa Ringinputih terletak diantara desa Carangrejo dan desa Tulung Kecamatan Sampung. Terdiri dari empat dukuh dengan mayoritas penduduknya bermata pencaharaian sebagai petani dan pedagang. Desa yang merupakan pemekaran dari desa Carangrejo dan diresmikan oleh bupati tanggal 22 Maret yang lalu kini kondisinya masih sangat minim sarana prasarana.

Balai desa sederhana dengan seperangkat peralatan komputer merupakan aset yang kini dimiliki Ringinputih. “Ya beginilah kondisi desa kami mbak, desa baru yang masih miskin dan tidak punya apa-apa. Kami berharap perhatian dan bantuan dari pemerintah daerah untuk mengembangkan desa kami agar bisa sejajar dengan desa lainnya, “ungkap Supriadi kepala desa Ringinputih. Kondisi jalan desa pun banyak yang masih makadam seperti di dukuh Dawung, Gunungan dan Turen.
Padahal jalan desa yang di dukuh Gunungan juga merupakan jalan penghubung antara kecamatan Jambon dan kecamatan Sampung. Yang berarti pemerintah daerah juga bertanggung jawab untuk memperbaikinya. Namun hingga kini jalan ini masih sama kondisinya, berbatu dan berdebu. Di siang hari ketika murid-murid sekolah dasar pulang sekolah harus menyusuri jalanan berbatu ini.
Mengingat kondisi desa yang masih serba kekurangan inilah maka Supriadi sebagai kepala desa menghibahkan gajinya selama enam tahun untuk pembangunan desa yang dipimpinnya. Dia yang bergelut dibidang pertanian khususnya persemaian benih holtikultura ingin memajukan desanya melalui bidang pertanian. Oleh karena itu dalam acara bersih desa beberapa waktu yang lalu diadakan sosialisasi pertanian untuk meningkatkan pengetahuan para petani cara bertani yang baik sehingga hasilnya maksimal. “Menanam holtikultura lebih menguntungkan dibandingkan dengan palawija mbak, namun harus dengan perhitungan dan pengetahuan yang tepat, “kata Supriadi.
Karena salah perhitungan sedikit bisa rugi puluhan juta. Mengingat mayoritas penduduk Ringinputih adalah petani maka pelan namun pasti Supriadi ingin meningkatkan kemakmuran masyarakatnya melalui bidang pertanian. Didukung oleh pengalamannya menggeluti bidang ini maka dia berharap bidang pertanian didesanya bisa maju. Namun perhatian dan bantuan dari pemerintah juga sangat diharapkan untuk pembangunan desa yang masih ini baru. Agar desa yang cukup potensial ini bisa maju dan berkembang. (any)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "Desa Ringinputih Kec Sampung Minim Sarana Prasarana"


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA