IKIP PGRI Wisuda Sarjana XLIV (44)
Posted in |
Suasana wisuda sarjana IKIP PGRI Madiun |
MADIUN, SMN - IKIP PGRI Madiun salah
satunya perguruan tinggi dalam ilmu pendidikan dan ilmu keguruan yang sudah
banyak dikenal di wilayah Jawa Timur, terutama di Eks Karesidenan Madiun dan
mendapat predikat Kopertis VII Jawa Timur berturut-turut.
Banyak alumni
IKIP PGRI Madiun yang telah menjadi pejabat di dunia pendidikan maupun
pemerintahan yang dicetak dari IKIP PGRI Madiun menyebar di seluruh nusantara
ini.
Sudah
beribu-ribu mahasiswa yang diwisuda dari IKIP PGRI Madiun. Wisuda sarjana IKIP
PGRI angkatan XLIV (44) ini sebanyak 1.132 mahasiswa dari berbagai
jurusan/fakultas. Bahkan jumlah cumlaud predikat pujian 42 mahasiswa, antara
lain: Pendidikan Bahasa Inggris
: Tri Kartikawati, IPK : 3,81 Predikat dengan pujian, Pendidikan Bahasa dan
Sastra Indonesia : Nurul Hidayati, IPK : 3,78 Predikat dengan pujian, Pendidikan
Akuntansi : Riska Anggraini, IPK 3,74 Predikat dengan pujian, Pendidikan
Biologi : Anita Rahmawati, IPK 3,74 Predikat dengan pujian, Pendidikan
Matematika : Septina Ritaningrum, IPK 3,65 Predikat dengan pujian, Pendidikan
Sekolah Dasar Asuh : Prawita Rini, IPK 3,63 Predikat dengan pujian, Pendidikan
Fisika : Wulan Puji Lestari, IPK 3,60 Predikat dengan pujian, Pendidikan
Pancasila dan Kewarganegaraan : Mildha Surya, IPK 3,57 Predikat dengan pujian, Bimbingan
dan Konseling : Noka Arum Yanu, IPK 3,55 Predikat dengan pujian, Pendidikan
Ekonomi : Noviana Azizatul, IPK 3,55 Predikat dengan pujian, Pendidikan
Sejarah: Kristinawati, IPK 3,47 Predikat sangat memuaskan, Pendidikan Teknik
Elektro : Sarita Wulan Andhini, IPK 3,39 Predikat sangat memuaskan.
Adapun jumlah
wisuda masing-masing jurusan/fakultas a.l : 1. Fakultas Pendidikan 464, 2.
Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial 117, 3. Fakultas Pendidikan Bahasa
dan Seni 272, 4. Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam 362,
5. Fakultas Pendidikan Tehnologi dan Kejuruan 17.
Dalam acara
wisuda sarjana XLIV (44) tahun 2012 IKIP PGRI madiun dihadiri oleh Walikota
yang diwakili oleh Dinas Pendidikan, Muspida, Rektor dan Dosen IKIP PGRI Madiun
dan Perguruan Tinggi/Universitas Lain yang ada di Madiun, Ketua PGRI Provinsi
Jawa Timur Drs. H. Ichwan Sumadi, MM., Koordinator Kopertis Wilayah VII Jawa
Timur Dr. H. Sugijanto, Ms.Apt dan segenap orang tua keluarga para
wisudawan/wisudawati IKIP PGRI Madiun. Pelaksanaan wisuda sarjaa XLIV (44) IKIP
PGRI Madiun berjalan lancar dan sukses. (Sy)
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Response to "IKIP PGRI Wisuda Sarjana XLIV (44)"
Post a Comment