SMP Negeri 1 Kota Batu Rsbi Menuju SBI


Batu, SMN - Banyaknya sekolah (RSBI) Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional di tiap-tiap kota/kabupaten tentunya semua berharap RSBI yang ada saat ini bisa menuju ke (SBI) sekolah bertaraf internasional, seperti halnya RSBI yang ada di lingkungan Dinas Pendidikan Kota Batu yakni SMP Negeri 1 Kota Batu.

          Untuk menuju sekolah bertaraf internasional tentunya perlu dukungan dari semua elemen baik internal atau eksternal seperti yang diungkapkan oleh kepala Sekolah SMP Negeri 1 Kota Batu Drs. Barokah Santoso, M.Ed. salah satu syarat yang harus dipenuhi adalah guru pendidik harus bisa menyampaikan dalam proses belajar mengajar dengan menggunakan Bahasa Internasional atau Bahasa Inggris. Selain itu, sarana dan prasarana harus menunjang guna mendukung ke jenjang SBI.
          Dari semua persyaratan untuk menuju sekolah bertaraf internasional semua sarana dan prasarana yang ada harus kita tingkatkan lagi. Seperti perpustakaan yang layak dan bertaraf internasional serta berbasis IT, disamping itu sarana penunjang lainnya yang belum kita miliki adalah lab matematika, lab IPS, ruang kesenian dan ketrampilan. Dan tahun ini kita mendapat bantuan Diroktorat Jendral Mendikbud untuk bangunan lab matematika, Drs. Barokah berharap agar kedepan bisa lebih cepat dalam melengkapi persyaratan menjadi SBI dan yang lebih penting adanya dukungan dari semua pihak agar bersatu membangun bersama-sama untuk mewujudkan SMPN 1 Kota Batu menjadi sekolah bertaraf internasional (SBI).
          Terkait dengan peningkatan status sekolah dari RSBI ke SBI di SMPN 1 Kota Batu, saat ini yang masih perlu kita kembangkan lagi untuk menuju Sekolah Bertaraf Internasional dengan mengoptimalkan guru pengajar dengan cara mengikuti pendidikan sesuai dengan ketentuan syarat menuju SBI, peningkatan sumber daya manusia (SDM) bagaimana pendidik harus bisa menjadi manusia-manusia global dan pemberian layanan yang berkwalitas pada intinya.
          Melalui peningkatan pendidikan guru pengajar diupayakan memiliki minimal harus S2 untuk serrta dianjurkan mengikuti pendidikan dan pelatihan seperti les Bahasa Inggris. Dalam mempersiapkan itu semua pihak sekolah bekerja sama dengan pemerintah kjota Batu telah memberikan fasilitas kepada semua guru RSBI terutama guru MIPA (Matematika dan IPA). (Jun-Ryo)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "SMP Negeri 1 Kota Batu Rsbi Menuju SBI"


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA