Penguatan Kapasitas Aparatur Kecamatan dan Desa Disosialisasikan


Dalam Rangka Persiapan Pemilukada Kabupaten Probolinggo
Probolinggo, SMN - Pemerintah Kabupaten Probolinggo melalui Bakesbangpol dan Linmas (Badan Kesatuan Bangsa, Politik dan Perlindungan Masyarakat), Kamis (12/4) menggelar sosialisasi penguatan kapasitas aparatur kecamatan dan desa di Pendopo Kabupaten Probolinggo. Kegiatan ini digelar dalam rangka persiapan Pemilukada Kabupaten Probolinggo.
Secara resmi kegiatan ini dibuka oleh Staf Ahli Bupati Bidang Hukum dan Politik Bambang Suyanto. Hadir dalam kesempatan tersebut Kepala Bakesbangpol dan Linmas Imam Mulhuda dan Zubaidi dari KPUD Kabupaten Probolinggo serta perwakilan Polres Probolinggo dan Kodim 0820 Probolinggo.
Kegiatan ini diikuti oleh 600 orang peserta yang terdiri dari camat dan stafnya, kepala desa dan perangkat serta organisasi kemasyarakatan di tingkat kecamatan dan desa se Kabupaten Probolinggo. Mereka akan mendapatkan materi kegiatan yang akan disampaikan oleh beberapa narasumber.
Materi dalam sosialisasi ini diantaranya tahapan pelaksanaan Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah yang akan disampaikan oleh KPUD Kabupaten Probolinggo dan pengamanan pelaksanaan Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah yang akan disampaikan oleh Polres Probolinggo. Disamping itu juga ada materi tambahan yang akan disampaikan oleh Bakesbangpol dan Linmas Kabupaten Probolinggo.
Ketua Panitia Ugas Irwanto dalam laporannya mengatakan kegiatan ini dimaksudkan sebagai upaya untuk meningkatkan pengetahuan terhadap mekanisme dan tahapan Pemilukada bagi aparatur pemerintah kecamatan dan desa. “Tujuannya adalah untuk memberikan pemahaman dalam rangka memperlancar pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah serta terwujudnya situasi masyarakat yang aman, tentram dan kondusif,” ungkap Ugas.
Sementara Staf Ahli Bupati Bidang Hukum dan Politik Bambang Suyanto dalam sambutannya mengatakan kegiatan ini merupakan momentum yang strategis dan sangat penting, karena hal ini dapat meningkatkan pengetahuan dan pemahaman terhadap mekanisme dan tahapan Pemilukada bagi aparatur pemerintahan kecamatan, aparatur pemerintahan desa dan juga organisasi kemasyarakatan di tingkat kecamatan se Kabupaten Probolinggo.
“Pemilihan Umum Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2012 akan dilaksanakan di Kabupaten Probolinggo. Dalam menyambut pesta demokrasi ini sudah tentu diperlukan kesiapan dari semua pihak yang terlibat baik Pemerintah Daerah, aparat kecamatan maupun KPUD sebagai penyelenggara teknis Pemilukada,” ujar Bambang.
Menurut Bambang, untuk mewujudkan kualitas penyelenggaraan Pemilukada yang dapat menjamin kebebasan dan kerahasiaan hak pilih masyarakat, dibutuhkan penyelenggara Pemilu yang profesional serta mempunyai integritas, kapabilitas dan akuntabilitas serta dukungan penuh dari Pemerintah Daerah.
“Dukungan Pemerintah Kabupaten Probolinggo adalah memberikan fasilitas untuk kelancaran penyelenggaraan Pemilukada berupa sosialisasi, penganggaran, teknis pelaksanaan, pengkoordinasian dan pengendaliannya,” jelas Bambang.
Lebih lanjut Bambang meminta kepada seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Probolinggo sampai dengan jajaran pemerintahan desa untuk memberikan dukungan penuh, agar seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Probolinggo ikut serta berpartisipasi dalam melaksanakan tahapan-tahapan Pemilihan Umum Bupati dan Wakil Bupati sesuai dengan harapan bersama. Hal ini dimaksudkan agar seluruh warga masyarakat dapat menggunakan hak suara dengan baik dan benar.
“Semoga Pemilihan Umum Bupati dan Wakil Bupati tahun 2012 benar-benar dapat berjalan baik, aman, tertib dan sukses dengan selalu mengupayakan situasi keamanan dan ketertiban yang kondusif serta menciptakan rasa persatuan dan kesatuan di antara komponen daerah dan elemen masyarakat,” terang Bambang.
Dalam kesempatan tersebut Bambang juga mengingatkan pengalaman Pemilihan Umum Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2008 silam di Kabupaten Probolinggo yang telah mendapatkan penghargaan dari pemerintah pusat sebagai penyelenggara Pemilukada teraman tingkat nasional.
“Untuk itu pada Pemilihan Umum Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2012 ini saya berharap akan lebih aman dan sukses sebagaimana yang kita harapkan bersama,” pungkas Bambang. (edy)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "Penguatan Kapasitas Aparatur Kecamatan dan Desa Disosialisasikan"


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA