HUT Desa Sumber Tangkil Ke-61


Kepala Desa Sumber Tangkil
Bapak Ari Suyono
Malang, SMN
          Dalam rangka menyambut hari ulang tahun yang ke 61 Desa Sumber Tangkil Kecamatan Tirtoyudo menggelar bersih desa yang biasa disebut dengan selamatan desa. Kegiatan ini diikuti oleh semua lapisan masyarakat dengan tujuan sebagai wujud syukur kepada Tuhan yang mana didalam tahun ini di Desa Sumber Tangkil mendapat perlindungan dan Karunianya.
          Kegiatan yang dipusatkan di Balai Desa Sumber Tangkil tepatnya tanggal 22 Desember yang lalu ini menurut Kepala Desa Sumber Tangkil Ari Suyono mengatakan, bersih dsa ini sudah menjadi tradisi di setiap tahunnya. Sebagai wujud syukurnya kepada Tuhan. Kegiatan tersebut dilaksanakan dua hari bertutut-turut, dikegiatan yaitu pertama di buka dengan pengajian umum dilanjutkan dengan tahlil akbar dan istighotsah yang dipimpin oleh ustad Rudi Joko Sampurno dari Malang dan ditutup dengan syukuran bersama dengan melakukan kegiatan ruwatan desa.
          Pada hari kedua kegiatan bersih desa digelar hiburan campur sari dan dilanjutkan dengan pagelaran wayang kulit dengan lakon turunnya wahyu Mahkuto Romo. Adapun tema dalam kegiatan kali ini kita tingkatkan ketakwaan dan sistem kebersamaan dalam membangun Desa Sumber Tangkil serta memberikan pelayanan kepada masyarakat secara tepat dan cepat. Untuk anggaran Ari Suyono mengatakan menghabiskan dana sebesar Rp. 29.000.000,- serta yang diperoleh dari swadaya masyarakat dan donator. Dari pemerintah desa sendiri masing-masing perangkat sebesar Rp. 150.000,-
            Terkait kegiatan bersih desa Ari Suyono berharap Desa Sumber Tangkil akan lebih maju dari tahun-tahun sebelumnya, adapun dari segi pembangunan di bidang fisik maupun non fisik, seperti kesehatan, pendidikan dan kegiatan kepemudaan lebih aktif, disamping itu semua yang lebih tak kalah penting adalah agar selalu diberi kesehatan dan dijauhkan dari mara bahaya, seperti bencana khususnya di Desa Sumber Tangkil (Jun/Ryo)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "HUT Desa Sumber Tangkil Ke-61"


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA