Anggaran Minim, Rehab RKB Tetap Utamakan Kualitas
Posted in |
PASURUAN,
SMN - Sebanyak
117 lembaga sekolah dasar baik negeri maupun swasta telah merampungkan program
rehabilitasi ruang kelas sebelum bulan ramadhan kemarin,saat ini juga telah
berjalan program serupa susulan. Namun rehabilitasi ruang kelas susulan kali
ini jumlahnya tidak sebanyak tahap awal,hanya belasan lembaga saja se-Kabupaten
Pasuruan.
Seperti di wilayah UPTD pendidikan
kecamatan Purwodadi mendapatkan 2 lembaga yang sebelumnya 5 lembaga.Dua lembaga
tersebut yakni salah satu SDN di Sentul serta SDN Dawuhan Sengon II.Ditemui di
sela-sela kesibukannya sebagai kepala sekolah SDN Dawuhan Sengon,S Gatot
Susanto,M.MPd,menjelaskan bahwa pihak lembaganya mendapatkan kuota rehab 3 RKB
yang nilainya mencapai Rp.179 juta,termasuk mebelernya.
“Satu ruang kelas dengan ukuran 7X8
meter,bongkar total dikarenakan kondisinya rusak parah selama
bertahun-tahun.Sedangkan yang 2 ruang rehab sebagaimana mestinya sesuai juklak
dan juknis”,terang pria kelahiran Trenggalek ini.Namun demikian,lanjut
Gatot-begitu kepsek ini biasa di sapa,ruang kelas yang lain juga terkena
“imbas” dari 2 ruang yang di rehab.
Yang mana RKB yang lain juga di lakukan pemasangan
keramik dinding,penggantian lantai yang awalnya ubin di ganti keramik termasuk
pengecatan seluruh gedung.”Akan tetapi untuk peninggian dinding hanya dilakukan
pada 2 ruang yang kami ajukan sesuai ketentuan,lainnya tetap”,jelas
Gatot.Dengan dukungan penuh dari wali murid,komite termasuk panitia
rehabilitasi yang diketuai oleh Sariban,S.PdI.
Sekolah yang memiliki 90 orang siswa
benar-benar all out dalam
melaksanakan rehabilitasi ruang kelas ini,bagaimana tidak,dengan kualitas
material bahan bangunan yang tidak diragukan lagi.Seperti yang tampak dilokasi
yang memang masih proses pelaksanaan tersebut.Baik cara pengerjaannya termasuk
besi-besi kolom yang digunakan semuanya berstandar SNI dengan ukuran sesuai
peruntukkannya,begitu juga dengan keramik lantai serta dindingya.
“Keinginan kami pihak lembaga,panitia
termasuk komitehanya menginginkan bangunan yang berkualitas,bertahan lama.Kan
semuanya juga demi masa depan anak cucu kami”pungkas Gatot kepsek SDN Dawuhan
Sengon II pada SMN. (Wan)
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Response to "Anggaran Minim, Rehab RKB Tetap Utamakan Kualitas"
Post a Comment