Pemkot Probolinggo Menggelar Apel Keamanan Terpadu

Dandim 0820 saat menandatangani
piagam pengamanan terpadu
            Probolinggo, SMN - Pemerintah Kota Probolinggo hari ini (27/9) menggelar Apel Keamanan Trepadu yang dilaksanakan didepan Kantor Pemerintah Kota dalam rangka mengantisipasi bom di Kota Solo, yang sangat menjadi perhatian seluruh wilayah Indonesia ini, disebabkan karena kejadian tersebut maka memandang sangat perlu dijajaran Pemerintah Kota untuk melakukan Gelar Pasukan Keamanan. Apel gelar pasukan tersebut dihadiri oleh Komandan Kodim 0820 Probolinggo Letkol Inf. Alfi Sahri Lubis, Kapolres Kota Probolinggo AKBP Tulus Ikhlas Pamoji, Ketua DPRD Kota Sulaiman, seluruh jajaran keamanan Pemkot,dan juga dihadiri perwakilan dari Propinsi Jatim serta perwakilan Kabupaten Probolinggo.

Saat setelah menandatangani
piagam pengamanan terpadu
Pemerintah Kota yang dalam acara tersebut diwakili oleh Wakil Wali Kota H. Bandyk Soetrisno memberikan penjelasan bahwa walaupun Kota Probolinggo sampai saat ini dalam keadaan kondusif atau aman aman saja. Namun kewaspadaan dini bidang keamanan sangat perlu untuk mewujudkan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. Disampaikan juga oleh Bandyk tentang hasil pertemuannya dengan para Intel Jen bahwa masih ada kelompok kelompok minoritas atau kelompok kecil yang membuat kurang nyaman dikota Probolinggo. Disampaikan juga oleh Bandyk, kelompok minoritas ini informasinya akan menggulingkan pemerintahan Susilo Bambang Yudoyono, maka diharapkan agar tetap waspada dan selalu Koordinasi yang baik, setelah acara Apel Pasukan.
Dilanjutkan dengan Penandatangan Piagam pencanangan pengamanan terpadu oleh Pemkot dalam hal ini Wakil Wali Kota, Komandan Kodim 0820, Kapolres Kota, dan Ketua DPRD Kota Probolinggo.
Dikesempatan lain menjawab pertanyaan wartawan SMN, tentang Sejauh mana pergerakan kelompok minoritas di wilayah Kota Probolinggo ?  Bandyk menjawab “kalau di probolingo kota memang tidak ada, namun kita tetap waspada untuk memberikan rasa aman kepada Masyarakat”.
Bom bunuh diri di Solo Propinsi Jawa Tengah beberapa hari yang lalu memang sangat mengherankan dan sekaligus mengagetkan banyak kalangan, termasuk juga  masyarakat Kota Probolinggo sendiri, maka dalam tindakan pencegahan para pelaku teroor, dipandang perlu untuk merapatkan barisan, membulatkan tekat dengan mengelar apel terpadu. (edy)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "Pemkot Probolinggo Menggelar Apel Keamanan Terpadu"


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA