Mutasi Pegawai di Awal Tahun


Ponorogo, SMN - Bupati Ponorogo H. AMIN,SH Jum’at  pagi ini , bertempat di Pendopo Agung melantik  sekaligus mengambil sumpah jabatan   103 Pejabat di lingkup Pemerintah Kabupaten Ponorogo.   Mereka terdiri atas 7 Pejabat Eselon II, 14 pejabat Eselon III dan  82 Pejabat Eselon IV.
Pejabat Eselon II yang baru dilantik antara lain Drs.Ec. Budi Satrijo.MM yang semula adalah Inspektur Kabupaten Ponorogo menduduki jabatan baru  sebagai Staf Ahli Bidang Pemerintahan.
Posisinya sebagai Inspektur Kabupaten selanjutnya digantikan oleh Ir. H. Nyoto Wiyono. Ms. Sementara itu, Drh. H. Sapto Jatmiko Cipto Raharjo. MM. yang sebelumnya menjabat   Kepala Dinas Kesehatan selanjutnya menjadi Asisten Administrasi Umum Sekretariat Kabupaten Ponorogo. Selanjutnya,  Kepala Dinas Kesehatan dijabat oleh H. Suhadi Prayitno.SKM.MM.
Pejabat Eselon II lainnya yang dilantik  pagi tadi adalah Ir. Dewanto Eko Putro.MM sebagai  Staf Ahli Bidang Kemasyrakatan dan Sumber Daya Manusia (SDM), H. Yusuf Pribadi. SH. MM. sebagai Kepala Bakesbangpolinmas dan  Drs. Adri Susilo sebagai Asisten Perekonomian dan Pembangunan di Sekretariat Kabupaten  Ponorogo.
Bupati Ponorogo dalam sambutannya mengharapkan agar  para pejabat yang dilantik  bisa melaksanakan tugas- tugas pemerintahan yang berdaya guna dan berhasil guna.  Diingatkan oleh Bupati AMIN bahwa  semakin ke depan tugas aparatur negara  tidaklah semakin ringan.
Hal ini mengingat semakin meningkatnya tantangan dan harapan masyrakat serta semakin tingginya intensitas pelayanan yang harus diberikan kepada masyarakat. Menurut Bupati, tantangan tersebut akan dapat diatasi dengan baik apabila  semua memiliki kekompakan, kebersamaan,solidaritas antar sesama pimpinan satuan kerja dan karyawan di lingkungan masing-masing (Sy)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "Mutasi Pegawai di Awal Tahun"


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA