Gedung SD Negeri Kwangsen 2 Ambrol

              Madiun, SMN - Gedung SDN Kwangsen 2 Kecamatan Jiwan Kabupaten Madiun ambrol dikarenakan usianya sudah mencapai 20 tahun. Selama 20 tahun ini baru beberapa gedung yang sudah direnovasi yang belum direnovasi tinggal 3 ruangan, diantaranya : 1. Ruang kelas V, 2. Ruang Guru, 3. Ruang Perpustakaan, sedangkan yang ambrol ruang kelas V dan ruang yang lain juga terancam ambrol, karena langit-langit dan kuda-kuda penyangga atap sudah lapuk, akhirnya ditopang oleh penyangga bambu.
Ambruknya kuda-kuda penyangga atap kelas V dikarenakan lapuk kayunya yang termakan rayap dan usia. Dari penuturan Nur Wahyudi, S.Ag., selaku Kepala Sekolah SD tersebut, sebenarnya sudah mengajukan ke Dindik Kab. Madiun tahun 2007, tapi belum terealisasi sampai sekarang. Mudah-mudahan dengan terjadinya musibah ini, Pemkab dan Dindik Kabupaten Madiun memprioritaskan pembangunan gedung sekolah tersebut. (Sy)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "Gedung SD Negeri Kwangsen 2 Ambrol"


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA