Wisuda dan Pelepasan Siswa Kelas Ix Smpn 7 Sangat Meriah


Probolinggo SMN - Prosesi acara pelepasan siswa dan siswi Kelas IX SMPN 7 ini dilaksanakan pada tanggal 04 Juni 2011 yang dalam agenda acaranya tersusun sangat padat. Acara pertama setelah pembukaan diawali dengan sambutan-sambutan. Hadir dalam acara tersebut antara lain : Kepala Dinas Pendidikan Kota Probolinggo Drs. Hendro Suroso. MSi., Ketua dan Wakil Komite Sekolah, wali murid, dan seluruh siswa/siswi.
Acara yang digelar sejak pagi itu dimeriahkan dengan berbagai hiburan dan acara inti, juga sambutan. Kadiknas Hendro dalam sambutannya mengingatkan kepada para siswa/siswi agar terus belajar, tingkatkan iman, jangan jadi pemuda yang loyo, dan diingatkan agar dalam kelulusan jangan ada yang coret-coret baju, Hendro juga mengucapkan terima kasih acara ini dapat diselenggarakan atas kerja sama dengan Komite sekolah. Dan memang harus digalang terus hubungan kerjasama antara Komite dan Kepala Sekolah yang sangat dibutuhkan untuk kelangsungan sekolah itu sendiri.
Kepala SMPN 7 Drs. Suharianto MPd. dalam sambutannya menjelaskan bahwa memang pihak sekolah tidak menghendaki siswa/siswinya berkelakuan tidak baik. Maka Suharianto pada kesempatan ini juga mengumkan bahwa Alumni Kelas IX SMPN 7 lulus 100 persen, atau murid sebanyak 192 anak dinyatakan lulus semua. Maka atas nama Lembaga Sekolah, Harianto, memohon maaf kepada orang tua siswa, bilamana selama 3 tahun dalam membimbing anak-anak siswa ada kekurangannya.
Acara dilanjutkan dengan penyerahan piagam kepada seluruh siswa/siswi dari kelas IX A sampai kelas IX F, dan dilanjutkan dengan penyerahan Piala kepada 10 siswa/siswi yang berprestasi atau juara, yang dalam tahun ini Juara I diberikan oleh : M. Misbahul Munir, Juara II diberikan kepada: Yuri Aswani, dan Juara III diberikan kepada : M. Samsul Arifin Firdaus.       Dikesempatan lain Kepala Sekolah juga mengutarakan kepada Suara Media Nasional bahwa, Lembaga sekolah ini sudah banyak prestasi prestasi yang diraih, terutama dibidang Seni dan Olah Raga, misalnya : Juara I lomba lari TK. Propinsi, Juara III Voly, dalam kejuaraan Silat mendapat Medali Emas, dan masih banyak lagi prestasi yang lain.
Kepala Sekolah juga menyampaikan langkah-langkah dan kiat-kiat yang akan dilaksanakan untuk menjadikan Sekolah lebih maju dan lebih berprestasi, diantaranya dengan langkah Inovasi Pembelajaran melalui Bimbingan Belajar, Menambah Jam pelajaran, dll. Juga diusahakan terus meningkat tiap tahunnya. Ketua Komite yang sempat juga mengatakan bahwa Sekolah dibantu oleh Komite, untuk koordinasi dengan Wali murid sehingga masalah yang ada di sekolah bisa lancar. Ketua Panitia penyelenggara acara tersebut yang juga sebagai Wakil ketua komite Ir. Misman dalam kesempatan tersebut menjelaskan bahwa terlaksananya Gebyar Seni ini atas kesepakatan bersama dengan seluruh wali murid. Dan Gebyar Seni ini juga bertujuan untuk sambil mempromosikan Lembaga Sekolah ini. Lebih lanjut Ir. Misman mengatakan untuk penampilan para siswa diwajibkan menggunakan Pakaian adat, sebab untuk menghindari Pengumuman Kelulusan dengan melakukan coret coret baju, atau kegiatan buruk lainnya. (edy)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "Wisuda dan Pelepasan Siswa Kelas Ix Smpn 7 Sangat Meriah"


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA