Pelaksanaan Sipensimaru di SMK Farmasi Jaya Negara

Soemarjono, S.Pd, SH, M.Pd

Malang, SMN - Seperti pada tahun-tahun sebelumnya,tiap memasuki tahun ajaran baru selalu melaksanakan penerimaan siswa baru (PSB) baik sekolah negeri dan swasta semua berlomba-lomba mencari peserta didik yang akan mendaftar ke sekolah sesuai dengan tujuan dan keinginannya masing-masing. Tanpa terkecuali di SMK Farmasi Jaya negara membuka PSB untuk gelombang pertama pada tanggal 15 Juni paling lambat,untuk gelombang ke dua tanggal 25 juni paling lambat. Hal ini diungkapkan oleh kepala sekolah SMK farmasi Jaya negara Soemarjono, SPd, SH, MPd.
          Setelah mengisi formulir pendaftaran masing-masing peserta didik baru wajib mengikuti tes tulis yang diadakan serempak seluruh indonesia oleh PUSDIKLATNAKES DEPKES RI melalui Dinkes Propinsi yang meliputi mata uji: Matematika, Bahasa Inggris, IPA, Bahasa Indonesia. Dan mengikuti tes kesehatan yang di seleksi oleh dokter Pemerintah, dalam hal ini SMK Farmasi Jaya Negara bekerja sama dengan RSUD Lawang. Masih menurut Soemarjono memasuki tahun ajaran baru 2011-2012 ini, pihaknya akan menambah jumlah kuota jika pada tahun-tahun sebelumnya jumlah kuota yanng ada hanya 120,untuk tahun ini 160, dengan jumlah penambahan 40 siswa, atau penambahan 1 kelas.
          Seleksi penerimaan siswa baru(SIPENSIMARU) yang di laksanakan pada selasa(21/6)lalu bertujuan untuk menyaring peserta didik yang memiliki kwalitas yang baik, karena di sekolah kesehatan orientasinya adalah profesi, ujar soemarjono. Dengan jumlah pendaftar sebanyak 170 peserta,sedangkan yang mengikuti Sipensimaru hanya 130 peserta saja.di karenakan waktu mengikuti tes bersamaan dengan sekolah yang lain. Untuk menambah kekurangan kuota, karena jumlah siswa baru yang mengikuti sispensimaru hanya 130 siswa, itupun masih ada pengurangan jika ada yang tidak lulus seleksi, tambahnya. Dan hasil sispensimaru akan di umumkan  pada tanggal 24 juni.Untuk mengantisipasi semua itu Soemarjono bekerja sama dengan SMK Kelautan Surabaya dan SMK Kapassari Surabaya. Terkait dengan penambahan kuota SMK Jaya negara rencananya (22/6) akan di verifikasi dari Dinkes Profinsi jawa timur untuk uji kelayakan tentang sarana dan prasarana, tenaga pengajar, labolatorium. Dengan adanya verifikasi, Soemarjono berharap akan lolos dan mendapat hasil yang terbaik demi majunya SMK Jaya Negara. (jun)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "Pelaksanaan Sipensimaru di SMK Farmasi Jaya Negara"


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA