Gelapkan Motor dan HP Teman Untuk Foya-Foya


Tersangka penggelapan
Malang, SMN
          Kasus penggelapan kembali terjadi kali ini korbannya bernama Didit Setiawan Hari P warga Desa Kepuharjo RT. 03 RW. 01 Kecamatan Karangploso yang telah ditipu oleh teman sekolahnya bernama Ari Firmansyah 22 tahun, warga Desa Randuagung RT. 03 RW. 01 Kecamatan Singosari.
          Kejadian tersebut bermula pada Minggu (16/3) saat Ari berpura-pura akan menginap di rumah Didit selama 1 hari. Sebagai seorang teman Didit tidak curiga terhadap Ari yang sejatinya sudah mempunyai niat tidak baik, dengan dalih meminjam sepe damotor beserta STNK-nya milik Didit tidak cukup meminjam sepeda motornya saja. Ari juga meminjam HP dengan alasan akan menjemput temannya di Arjosari Kecamatan Blimbing. Namun kepercayaan dan niat baik Didit justru dimanfaatkan. Malah Ari menjual HP milik Didit dengan harga 200 ribu rupiah dan kemudian pelaku bertemu dengan Adi, dengan dalih disuruh menjualkan sepeda motor milik Didit dengan harga 3 juta rupiah. Setelah semuanya terjual, uang hasil penjualan sepeda motor dan HP dibuat untuk berfoya-foya dan makan sampai uang tersebut habis.
          Merasa ditipu akhirnya Didit melaporkan kejadian yang telah menimpanya ke Polsek Karangploso, akibat dari kejadian tersebut Didit mengalami kerugian 12 juta rupiah. Sementara itu pihak Polsek Karangploso langsung menindaklanjuti laporan tersebut. Alhasil pada Rabu (16/3) jajaran Polsek Karangploso berhasil menangkap pelaku.
            Penyidik Polsek Karangploso Aiptu Purnomo menyatakan pelaku diancam pasal 372 KUHP dengan pidana penjara selama-lamanya 4 tahun dan sebagai barang bukti kita amankan 1 buah BPKB sepeda motor Suzuki Satria tahun 2009 warna hitam Nopol. N 5197 JG, Nomor rangka MH 8BC41CA9J246273, Nomor mesin 642010307315 atas nama Didit Setiawan Hari P. Dan akibat dari perbuatannya kini pelaku mendekam di tahanan Polsek Karangploso guna mempertanggungjawabkannya. (Ryo)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "Gelapkan Motor dan HP Teman Untuk Foya-Foya"


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA