Pungli di Pasar Hewan Kabupaten Bondowoso Merajalela

            Bondowoso, SMN - Pasar hewan Kabupaten Bondowoso khususnya tepatnya di daerah kelurahan kademangan setiap hari selasa yang mulai dulu sampai saat ini tetep ramai bagi pembeli dan penjual hewan yang tergolong sapi,kambing juga burung dan lain sebagainya.

Disisi lain ternyata di pasar hewan tersebut banyak dugaan praktek pungutan liar di pasar hewan tersebut yang dilakukan oleh oknum petugas dari Dinas Koperasi, perindustrian dan perdagangan (KOPERINDAG) Pemkab Bondowoso mulai terjadi perbincangan sejumlah kalangan, tak terkecuali kalangan Legeslatif dan LSM.

Jika ini memang benar, sangat disayangkan sekali sebagai pelayan masyarakat, seharusnya ini tidak boleh terjadi, secepatnya kami semua akan menindak lanjuti pihak pihak terkait untuk di klarifikasi, kata LSM AKP (lembaga swadaya masyarakat aliansi kebijakan Publik) Didit Aringga saat ditemui Suara Media dikediamannya, menurutnya pihaknya sudah mengantongi data dan bukti otentik terkait dugaan pungli tersebut. "Ini sama halnya dengan menghianati dan mempermainkan rakyat, khususnya masyarakat Bondowoso dan ini tidak bisa di biarkan," tegasnya,menambahkan.
"Penarikan uang pungli itu dilakukan oleh Oknum karyawan kantor pasar hewan dengan modus para pedagang hewan di kenakan biaya rettribusi, bukan hanya itu di samping itu dia juga ada penarikan bagi pengangkut hewan Truk dan Chevrolet dengan nominal Rp 50.000,- (lima puluh ribu rupiah) sampai dengan 75.000,- (tujuh puluh lima ribu rupiah) tampa ada tanda bukti karcis dan kalau tidak di beri karcis, apa bukti setoran mereka pada KASDA, dan kemungkinan besar hal ini terjadi pada semua pasar hewan yang ada di Bondowoso", tambahnya. (Yus/gus).

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "Pungli di Pasar Hewan Kabupaten Bondowoso Merajalela"


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA