Penyerahan Bantuan Dana Bencana Angin Puting Beliung di Kecamatan Kesamben


Jombang, SMN - Dalam rangka meringankan beban masyarakat di 4 desa (Pojokrejo, Wuluh, Blimbing dan Jombok) di Kecamatan Kesamben akibat diterjang hujan  angin puting beliung pada hari Minggu (6/11) pada sore hari, maka Badan Kesatuan Bangsa, Politik dan Perlindungan Masyarakat Kabupaten Jombang  melalui Kabid Linmas HAM dan Penanganan Bencana yaitu Bisri beserta staf yang difasilitasi oleh Sekcam Kesamben Hanif Purwanto, S.Sos bersama Kepolisian  pada hari ini Kamis 10 Nopember 2011 telah menyerahkan bantuan berupa uang sejumlah Rp 18.736.000 kepada  27 Kepala Keluarga yang terkena angin puting beliung.
Mulai dari rumah yang rusak ringan sampai dengan rusak berat atas dasar laporan dari Kepala Desa melalui survey yang dilakukan oleh Tim Kecamatan yang dikomandani Kasi Trantib Kecamatan Kesamben Bpk Sunarno . Bantuan yang diberikan berupa uang ,terendah 197.000 rupiah s/d tertinggi  Rp 3.581.000. sesuai kondisi kerusakan bangunan.
Sedangkan desa yang paling parah terkena angin puting beliung adalah Desa Wuluh  : 16 rumah, disusul desa Pojokrejo : 9 rumah, desa Blimbing dan Jombok masing-masing 1 rumah.
Dana bantuan bencana  diserahkan oleh petugas  melalui berita acara dan kwitansi kepada Kepala Desa dan langsung diserahkan pada masyarakat penerima dampak bencana alam. Diharapkan dana tersebut digunakan untuk memperbaiki bagian-bagian rumah yang rusak ringan sampai berat. (Puji)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "Penyerahan Bantuan Dana Bencana Angin Puting Beliung di Kecamatan Kesamben"


KLINIK KANG JANA

KLINIK KANG JANA