Gedung Megah Kantor Bapeda Kota Probolinggo Diresmikan oleh Wali Kota
Posted in |
Gedung baru Bapeda Probolinggo |
Probolinggo, SMN
Kantor Badan Perencanaan Daerah (Bapeda) Kota Probolinggo hari ini (28/01) secara resmi dapat difungsikan setelah secara simbolis diresmikan oleh Wali Kota Probolinggo, HM. Buchori. SH. MSi. yang juga bersama istri, HJ. Rukmini, hadir juga dalam acara tersebut antara lain, Muspida Kota Probolinggo, Ketua dan seluruh anggota DPRD beserta istri, Wakil Wali Kota beserta istri, dan semua Camat serta Kepala Kelurahan,
Acara peresmian ini pertama kali diawali dengan laporan Kepala Pekerjaan Umum (PU) H.Sanusi. yang dalam hal tersebut selaku Penanggung Jawab Pelaksanaan proyek. Sanusi Melaporkan bahwa dasar pelaksanaan telah diatur dengan PERDA, dan dilaporkan juga alas an alas an pembangunan kantor Bapeda, kantor Bakesbangpol Linmas ,tersebut yang antara lain untuk Pemenuhan kebutuhan, untuk Penambahan Pegawai Baru, dan setrusnya,
Dilaporkan juga oleh Sanusi tentang biaya ,sumber dana, serta besarnya anggaran, lebih rinci pembangunan gedung kantor Bapeda tersebut yang menghabiskan dana sebesar Rp 3.696.000.000,- yang bersumber dari dana Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Tahun 2007 / Tahun 2010. Atau selama 3 tahun anggaran, dilaporkan juga oleh Sanusi Perincian anggaran per Tahunnya,
Lebih lanjut dilaporkan pula mengenai pembangunan kantor Bakesbangpol Limas yang menelan anggaran sebesar Rp 700.000.000 yang berasal dari dana APBD Tahun 2008/ Tahun 2010 beserta perinciannya.
Kantor Bapeda yang oleh banyak kalangan bisa dikatakan mewah ini seluas: 1220meter persegi ini terdiri dari dua lantai, sedangkan yang dibelakang kantor tersebut adalah Kantor Bakesbangpol Linmas yang ukurannya hanya 337 meter persegi dan tidak bertingkat,juga belum sempurna pembangunannya karena kurangnya dana, tetapi PU akan mengusahakan dana anggaran anggaran lain untuk menyempurnakannya,
Wali Kota dalam sambutannya mengatakan bahwa keberadaan kantor ini memang sangat diperlukan untuk memenuhi kebutuhan Struktu Pemerinthan Daerah Kota Probolinggo, agar semua bisa termotifasi dan yang lebih penting menurut Buchori, Bagaimana para pelaksana yang ada didalamnya menjalankan Amanah Msyarakat dan bekerja yang lebih baik, acara ditutup dengan do`a., dan Walikota menandatangani prasasti serta menekan tombol tanda peresmian dilanjutkan dengan memotong rangkaian bunga dipintu masuk kantor Bapeda tersebut,
Dikesempatan lain setelah acara tersebut selesai Kepala Bapeda Budi yang menjawab pertanyaan Suara Media “mengapa sama sama yang menempati kantor pejabat Eselon yang setingkat tapi gedung yang dibelakang kok sangat berbeda bahkan ada yang mengatakan yang belakang itu Dapur,?“ Budi menjawab yang intinya : Bapeda memang Tugas P0kok, Fungsi, Karakter Kelembagaan, Tupoksinya, Beban Kerja Lebih banyak. Budi juga menjelaskan tugas tugas yang akan dilakukannya nanti harus Maksimal, bahkan BUDI diakhir pembicaraannya mengatakan BAPEDA harus 0 4 P atau dibaca Oven For Public (Terbuka Untuk Publik) dan menerima pelayanan 24 jam. (edy)
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Response to "Gedung Megah Kantor Bapeda Kota Probolinggo Diresmikan oleh Wali Kota"
Post a Comment